Akibat Transisi Pejabat, Gaji PNS DKI Tertunda
Jakartakita.com – Kepala Badan Pengelola Keuangan Daerah DKI Jakarta Heru Budi Hartono, mengakui bahwa ribuan pegawai negeri sipil di lingkungan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta belum menerima gaji untuk Januari.
“Sebanyak 72 ribu pegawai negeri sipil belum menerima gaji selama sebulan,” katanya, di Jakarta, Rabu (7/1).
Menurutnya, gaji belum dibayar karena tersandung proses pergantian pejabat di setiap satuan kerja perangkat daerah.
“Terlambatnya pembayaran gaji karena masalah kepala dinas yang baru yang harus disposisi kewenangan. Kita tahu ini sedang transisi pimpinan. Jadi, bukan karena DKI tidak memiliki duit,” tandasnya.