Senin, Hujan Masih Akan Guyur Jakarta
Jakartakita.com – Jangan biarkan hujan menghalangi langkah Anda di hari pertama, minggu sibuk Anda. Berdasarkan data dari badan meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Senin (9/2/2015), wilayah Jakarta secara keseluruhan akan diguyur hujan dengan ringan hingga sedang pada pagi hari.
Mulai dari Kepulauan Seribu, Jakarta Utara, Jakarta Pusat, Jakarta Selatan, Jakarta Timur seluruhnya diperkirakan akan mengalami hujan ringan. Cuaca yang sama juga terjadi di Depok, Tangerang dan Bekasi.
Sedangkan di siang hari, hampir seluruh wilayah dan sekitarnya diprediksi akan diguyur hujan dengan intensitas sedang. Hanya kabupaten Kepulauan Seribu yang diperkirakan berawan.
Pada malam hari, BMKG memperkirakan kondisi hanya akan berawan di Kepulauan Seribu, Jakarta Pusat, Jakarta Timur, Jakarta Selatan dan Bogor. Sedangkan Jakarta Barat, Bekasi dan Tangerang diprediksi masih akan diguyur hujan.
Disarankan bagi anda yang akan beraktivitas di luar ruangan agar selalu membawa payung dan menggunakan jaket. Bagi pengguna kendaraan motor jangan lupa menggunakan jas hujan. Hindari pemakaian jas hujan berjenis ponco karena rawan kecelakaan akibat ujung jas hujan menyangkut di roda belakang motor.