Take a fresh look at your lifestyle.

Lebih Dari 600 KK Korban Banjir Mendapat Bantuan Langsung Tim Asuransi Astra Peduli

0 1,228

Tiket Pesawat Murah Airy

Asuransi Astra Peduli
foto : dok. asuransi astra

Jakartakita.com – Pasca banjir yang menggenangi Jakarta minggu lalu banyak warga yang mulai mengungsi, kekurangan pasokan makanan, atau bahkan terserang penyakit.

Asuransi Astra, sebagai perusahaan dengan misi melaksanakan tanggung jawab sosial dan mengelola lingkungan hidup secara berkesinambungan, segera melakukan tindakan cepat guna membantu warga korban banjir.

Pada Rabu, 11 Februari 2015 lalu, tim Asuransi Astra Peduli secara langsung telah memberikan bantuan kepada warga yang berada di beberapa tempat di Jakarta seperti bantaran Kali Krukut – Pela Mampang, Jakarta Selatan dan Pademangan, Jakarta Utara.

Related Posts
1 daripada 6,643

Pasca banjir kali ini, tim Asuransi Astra Peduli telah memberikan bantuan secara langsung kepada lebih dari 600 kepala keluarga. Adapun bantuan tersebut diberikan dalam bentuk obat-obatan, selimut, sembako, dan kebutuhan sehari-hari lainnya.

Tak hanya itu, pelanggan Garda Oto pun tak sedikit yang rumah dan mobilnya tergenang banjir. Bagi mereka yang masih menunggu mobilnya dievakuasi tim Garda Siaga, Asuransi Astra juga segera memberikan bantuan obat-obatan, makanan, dan minuman.

Melalui keterangan tertulisnya, Senin (16/2), Teguh Priyanto, dari tim Asuransi Astra Peduli mengatakan, penyaluran bantuan ini merupakan wujud kepedulian Asuransi Astra kepada masyarakat, khususnya yang berada di sekitar perusahaan berada.

“Kami berusaha membantu masyarakat korban banjir dengan turun langsung untuk menyalurkan bantuan. Kami berharap bantuan ini dapat meringankan beban masyarakat yang terkena banjir, dan semoga ke depannya kita bisa lebih menjaga lingkungan dengan tidak membuang sampah sembarangan agar tidak terjadi banjir lagi,” tandasnya.

 

Tinggalkan komen