Dukung Pembangunan Nasional, BNI Siapkan Kredit Infrastruktur Hingga Rp15 Triliun
Jakartakita.com – PT Bank Negara Indonesia (BNI) Tbk menyiapkan kredit pembiayaan infrastruktur hingga Rp15 triliun untuk mendukung pembangunan nasional pada 2015.
“Untuk tahun 2015 paling tidak sekitar Rp14 triliun hingga Rp15 triliun untuk kredit infrastruktur,” kata Direktur Utama BNI, Achmad Baiquni usai Rapat Dengar Pendapat dengan Komisi XI di Gedung Nusantara I DPR, Jakarta, Rabu (8/4/2015).
Selain untuk infrastruktur, BNI juga akan menyiapkan kredit kemaritiman sebesar Rp1,6 triliun hingga Rp2 triliun pada 2015.
Dijelaskan, kredit untuk pembiayaan sektor infrastruktur itu antara lain untuk kelistrikan, pelabuhan dan pembangunan jalan tol.
Adapun pendanaan untuk kredit infrastruktur, lanjutnya akan jauh lebih banyak pada 2016.
“Tahun 2016 baru akan ramai, artinya banyak rencana-rencana infrastruktur. Mungkin pada waktu 2016 penarikan kredit nya sudah dilakukan,” jelasnya.