Take a fresh look at your lifestyle.

Hari Ini, Kejurnas “Figure Skating” Digelar di Mal Taman Anggrek

0 1,368

Tiket Pesawat Murah Airy

foto: istimewa
foto: istimewa

Jakartakita.com – Hari ini, Sabtu (18/4/2015), Persatuan Olahraga Sepatu Roda Seluruh Indonesia (Perserosi) melalui Komisi Ice Skating mengadakan Kejuaraan “Figure Skating” Nasional 2015 di arena Sky Rink Mall Taman Anggrek, Jakarta. Acara yang digelar selama dua hari dari tanggal 18 April hingga 19 April 2015 ini akan diikuti oleh  89 “skater” dari Banten, Jakarta, dan Bandung dengan delapan kategori kompetisi.

Related Posts
1 daripada 5,702

Tim panitia kompetisi bekerja sama dengan Komisi Ice Skating Perserosi menggandeng International Skating Union (ISU) sebagai juri dan penilai teknis. Setiap gerakan-gerakan yang dilakukan oleh para skater dicatat oleh tim penilai teknis sebagai data gerakan dari peserta, seperti gerakan memutar (spin), melompat (jump) dan melangkah (step sequence). Sedangkan dalam penilaiannya juri akan melihat dari kecepatan meluncur, alur pergerakan, koreografi, transisi tiap gerakan, kehalusan gerak, keharmonisan dengan musik, serta penguasaan seluruh ring (arena ice skating).

Kejuaraan nasional ini merupakan kompetisi “figure skating” yang kedua kalinya digelar setelah sebelumnya tahun lalu diselenggarakan di Bandung. Pemenang pada kejurnas tahun ini akan mewakili Indonesia dalam olimpiade “figure skating” internasional.


Tinggalkan komen