Take a fresh look at your lifestyle.

Juventus Lolos ke Final Liga Champions

0 1,056

Tiket Pesawat Murah Airy

foto: espn
foto: espn

Jakartakita.com – Juventus memastikan diri lolos ke final Liga Champions setelah meraih hasil imbang 1-1 saat melawan Real Madrid di Stadion Santiago Bernabeu, Kamis (14/5/2015) dini hari WIB. Berkat hasil imbang ini, Juventus unggul agregat gol akhir 3-2, karena pada leg pertama menang 2-1.

Juventus sebetulnya tertinggal terlebih dahulu pada menit ke-23, setelah pemain bintang Madrid, Cristiano Ronaldo, mencetak gol dari titik penalti. Wasit Jonas Eriksson menghukum Juventus dengan hukuman tendangan 12 pas akibat Giorgio Chiellini menjatuhkan James Rodriguez di kotak penalti.

Juventus hampir semakin tertinggal karena beberapa serangan Madrid dari Karim Benzema, Ronaldo, dan Sergio Ramos mengancam gawang Juventus yang dikawal kiper legendaris Gianluigi Buffon. Namun, tak ada yang berhasil dikonversi, sampai saat turun minum gol Ronaldo menjadi satu-satunya gol yang terjadi di babak pertama.

Di babak kedua, berganti serangan Juventus semakin mengancam gawang Madrid. Hasilnya, pada menit ke-57, Morata mampu menjebol gawang Madrid yang dijaga Iker Casillas. Sundulan Paul Pogba kepada Morata dapat dikuasai dengan baik oleh striker muda tersebut sebelum ia meluncurkan tendangan keras dengan kaki kirinya.

Beberapa menit kemudian, Claudio Marchisio yang terlepas dari pengawalan pemain Madrid hampir membuat tim tamu unggul. Namun, tendangannya masih bisa diselamatkan Casillas.

Related Posts
1 daripada 7,127

Madrid kemudian terus menekan di sisa pertandingan, namun tak mampu mendapatkan gol tambahan. Saat peluit panjang dibunyikan, papan skor menunjukkan 1-1. Juventus lolos ke final dengan keunggulan agregat gol akhir 3-2.

 

Susunan Pemain

Real Madrid

1 Iker Casillas ; 2 Raphaël Varane, 4 Sergio Ramos, 12 Marcelo, 15 Daniel Carvajal ; 8 Toni Kroos, 10 James Rodríguez, 23 Isco ; 7 Cristiano Ronaldo, 9 Karim Benzema (14 Javier Hernández 67’), 11 Gareth Bale

Juventus

1 Gianluigi Buffon ; 3 Giorgio Chiellini, 19 Leonardo Bonucci, 26 Stephan Lichtsteiner, 33 Patrice Evrà ; 6 Paul Pogba (37 Roberto Pereyra 89’), 8 Claudio Marchisio, 21 Andrea Pirlo (15 Andrea Barzagli 79’), 23 Arturo Vidal ; 9 Álvaro Morata (14 Fernando Llorente 84’), 10 Carlos Tevez

Tinggalkan komen