Juventus Rayakan Keberhasilan Menjadi Juara
Jakartakita.com – Juventus merayakan keberhasilan menjadi juara ganda, Serie A dan Coppa Italia, musim ini saat menjamu Napoli di Juventus Stadium, Sabtu (23/5/2015).
Dalam pertandingan yang berkesudahan dengan kemenangan 3-1 “Bianconeri” tersebut, trofi Coppa Italia dipamerkan keliling stadion sebelum laga dimulai. Setelah pertandingan usai, giliran trofi juara Serie A yang menjadi pusat perayaan. Juventus berpeluang meraih “treble”, karena masih akan bermain di final Liga Champions melawan Real Madrid.
Berkat kemenangan atas Napoli, Juventus kini mengumpulkan 86 poin. Sedangkan tim tamu yang kalah tetap di peringkat empat dengan 63 poin.
Dalam pertandingan, Roberto Pereyra membuat gol pertama Juventus pada menit ke-13. Gol ini dicetaknya setelah menerima umpan terobosan Kingsley Coman.
Juventus lalu mendapat peluang menambah gol lewat Coman dan Paul Pogba, sedangkan Napoli hampir menyamakan kedudukan melalui peluang Dries Mertens dan David Lopez.
Pada menit ke-39, pendukung Juventus memberi penghormatan terhadap para korban tragedi Heysel, yang peringatannya berlangsung Jumat depan. Bendera besar berbunyi “39 Rispetto (respek)” diiringi pesan: “Tak ada seorang pun yang benar-benar mati jika mereka tetap hidup di hati orang-orang” terlihat di salah satu bagian stadion.
Lima menit setelah turun minum, Napoli menyamakan kedudukan lewat Lopez yang berhasil menyambar bola rebound tendangan penalti Lorenzo Insigne yang sempat diblok kiper legendaris Juventus Gianluigi Buffon. Juventus dihukum penalti akibat handsball yang dilakukan Kwadwo Asamoah.
Napoli hampir berbalik unggul pada menit ke-69 lewat tendangan voli Lopez. Namun, Buffon dengan brilian menepis bola yang meluncur deras ke arahnya dengan satu tangan.
Pada menit ke-77, Stefano Sturaro mencetak gol kedua Juventus setelah mampu menerobos barisan pertahanan Napoli dan menyarangkan bola ke pojok kiri atas gawang tim tamu yang dikawal kiper Mariano Andujar.
Saat pertandingan mencapai menit 90+1, bek Napoli Miguel Britos diusir keluar lapangan karena menanduk Alvaro Morata. Ia marah karena merasa Morata melakukan diving, yang menyebabkan Napoli dihukum tendangan penalti. Simone Pepe lalu menyarangkan gol pamungkas pertandingan lewat titik putih.
Susunan Pemain
Juventus
1 Gianluigi Buffon ; 5 Angelo Ogbonna, 15 Andrea Barzagli (19 Leonardo Bonucci 45’), 20 Simone Padoin, 22 Kwadwo Asamoah ; 6 Paul Pogba, 8 Claudio Marchisio (21 Andrea Pirlo 71’), 11 Kingsley Coman, 27 Stefano Sturaro, 37 Roberto Pereyra (7 Simone Pepe 79’) ; 9 Álvaro Morata
Napoli
45 Mariano Andújar ; 5 Miguel Britos, 11 Christian Maggio, 31 Faouzi Ghoulam, 33 Raúl Albiol ; 7 José Callejón, 14 Dries Mertens, 19 David López, 24 Lorenzo Insigne (17 Marek Hamsik 68’), 77 Walter Gargano (8 Jorginho 78’) ; 9 Gonzalo Higuaín (23 Manolo Gabbiadini 45’)