Take a fresh look at your lifestyle.

Wow…Di Taman Kota Waduk Pluit Ada 10 Fasilitas Alat Olahraga Baru

0 1,130

Tiket Pesawat Murah Airy

taman-kota-waduk-pluit
foto : istimewa

Jakartakita.com – PT Fonterra Brands Indonesia, melalui produk Anlene bersama Pemerintah Provinsi DKI Jakarta, pada hari ini, Minggu (7/6/2015), meresmikan sepuluh fasilitas alat olahraga di Taman Kota Waduk Pluit, Jakarta Utara.

Adapun kegiatan ini merupakan bagian dari kampanye Anlene bertajuk “Waktunya Bergerak Sekarang” untuk mengajak masyarakat, agar mulai aktif bergerak dan mencegah Osteoporosis sedini mungkin dengan memanfaatkan fasilitas alat olahraga tersebut.

Related Posts
1 daripada 6,772

“Kami berharap fasilitas alat olahraga ini dapat menjadi inspirasi bagi masyarakat, terutama generasi muda, untuk mulai bergerak sebagai upaya pencegahan Osteoporosis sejak dini,” jelas Arief Tjakraamidjaja, Marketing Manager PT Fonterra Brands Indonesia, disela-sela kegiatan peresmian.

“Warga Jakarta, khususnya yang berada di sekitar Waduk Pluit, diharapkan dapat memanfaatkan fasilitas alat olahraga ini dengan sebaik-baiknya untuk kesehatan bersama, khususnya kesehatan tulang,” kata Sylviana Murni, Deputi Gubernur Bidang Kebudayaan dan Pariwisata, menambahkan.

Berdasarkan hasil riset consumer polling yang diselenggarakan PT Fonterra Brands Indonesia tahun 2013 lalu, didapatkan fakta bahwa ternyata masyarakat Indonesia cenderung memiliki gaya hidup tidak aktif (sedentary), yaitu rata-rata 7 jam/ hari kerja dan 5 jam di akhir pekan. Padahal, gaya hidup sedentary tersebut berpotensi memicu berbagai macam penyakit, termasuk Osteoporosis.

 


Tinggalkan komen