Google Meluncurkan Situs Web Terbaru Untuk Memilih Smartphone Yang Baik
Jakartakita.com – Google dikabarkan meluncurkan situs web baru yang memungkinkan para konsumen memilih dan menemukan smartphone Android yang paling sesuai dengan kebutuhan mereka.
Lewat situs tersebut, pengguna terlebih dahulu menentukan fungsi utama yang mereka cari dalam sebuah smartphone, seperti keunggulan pada kamera, panggilan suara, sekaligus penjelajahan internet, dan gaya hidup.
Pada langkah selanjutnya, pengguna pun dapat menentukan operator mana yang cocok untuk kategori yang mereka cari, kategori harga, bahkan sampai kategori ukuran smartphone yang sesuai.
Menurut laman Phone Arena, situs web ini cukup menyenangkan untuk dicoba dan dapat dijalankan pada tautan berikut:https://www.android.com/phones/whichphone/
Namun, hingga kini situs tersebut baru menampilkan perangkat-perangkat yang beredar hanya di Amerika Serikat saja. (Sumber: AntaraNews)