Take a fresh look at your lifestyle.

Hamilton Juara GP Belgia

0 900

Tiket Pesawat Murah Airy

foto: formula1
foto: formula1

Jakartakita.com – Pebalap Mercedes Lewis Hamilton tampil cemerlang dari pole position untuk mengakhir F1 GP Belgia yang berlangsung di Sirkuit Spa-Francorchamps, Minggu (23/8/2015) sebagai juara. Ia melahap seluruh putaran dalam waktu 1 jam 23 menit 40,387 detik. Kemenangan yang diraih merupakan kemenangan keenam yang diraih pria Inggris tersebut pada musim balapan ini.

Hasil yang diraih Hamilton juga membuat jumlah poinnya dalam klasemen pebalap menjadi menjauh dari rekan setim di Mercedes, Nico Rosberg. Hamilton kini unggul 28 poin. Rosberg sendiri menempati urutan kedua balapan di Spa-Francorchamps dengan catatan waktu lebih lambat 2,058 detik dari Hamilton.

Romain Grosjean yang start dari posisi keempat sukses menggaet podium juara ketiga berkat penampilan yang konsisten selama balapan. Pebalap tim Lotus ini finis dengan catatan waktu 37,988 detik lebih lambat dari pemenang lomba.

Related Posts
1 daripada 7,073

Keberhasilan Grosjean finis ketiga juga akibat ban pecah yang dialami pebalap Ferrari Sebastian Vettel di penghujung lomba. Atas kejadian ini Vettel sempat mengungkapkan kemarahannya terhadap produsen ban Pirelli, menyebut pecahnya ban kanan belakang mobil balapnya sebagai sesuatu yang tak bisa diterima.

Sedangkan berturut-turut berada di belakangnya adalah pebalap Red Bull Daniel Kvyat, pebalap Force India Sergio Perez, pebalap Williams Felipe Massa, dan pebalap Ferrari Kimi Raikkonen.

 

Pos. Driver Country Team Time Points
1 Lewis Hamilton GBR Mercedes 1:23:40.387 25
2 Nico Rosberg GER Mercedes +2.058s 18
3 Romain Grosjean FRA Lotus +37.988s 15
4 Daniil Kvyat RUS Red Bull Racing +45.692s 12
5 Sergio Perez MEX Force India +53.997s 10
6 Felipe Massa BRA Williams +55.283s 8
7 Kimi Räikkönen FIN Ferrari +55.703s 6
8 Max Verstappen NED Toro Rosso +56.076s 4
9 Valtteri Bottas FIN Williams +61.040s 2
10 Marcus Ericsson SWE Sauber +91.234s 1
11 Felipe Nasr BRA Sauber +102.311s 0
12 Sebastian Vettel GER Ferrari DNF 0
13 Fernando Alonso ESP McLaren +1 lap 0
14 Jenson Button GBR McLaren +1 lap 0
15 Roberto Merhi ESP Marussia +1 lap 0
16 Will Stevens GBR Marussia +1 lap 0
NC Carlos Sainz ESP Toro Rosso DNF 0
NC Daniel Ricciardo AUS Red Bull Racing DNF 0
NC Pastor Maldonado VEN Lotus DNF 0
NC Nico Hulkenberg GER Force India DNS 0

Fastest Lap – Nico Rosberg, Mercedes, 1m 52.416s (lap 34)

 

Tinggalkan komen