Take a fresh look at your lifestyle.

Giroud Kartu Merah, Arsenal Takluk di Kandang Dinamo Zagreb

0 999
foto: espn
foto: espn

Jakartakita.com – Arsenal yang bermain 10 pemain sejak menit ke-40 setelah Olivier Giroud menerima kartu kuning kedua yang berujung kartu merah harus menerima kekalahan 1-2 dalam pertandingan matchday pertama Grup F Liga Champions yang berlangsung di kandang Dinamo Zagreb, Maksimir Stadium, pada Kamis (17/9/2015) dini hari WIB.

Arsenal telah tertinggal pada menit ke-24 akibat Alex Oxlade-Chamberlain melakukan gol bunuh diri. Defisit menjadi dua gol setelah Junior Fernandes membobol gawang kiper David Ospina pada menit ke-58. Theo Walcott sempat memperkecil ketertinggalan gol The Gunners pada menit ke-79, tapi setelah itu tak ada lagi gol tercipta hingga anak-anak Arsenal pulang ke London dengan tangan hampa.

Meski demikian, Arsenal sebetulnya sempat tampil dominan di awal laga. Giroud mengancam lewat sundulan terhadap crossing Santi Cazorla pada menit ke-sembilan, tapi bola masih bisa ditepis kiper Zagreb, Eduardo. Striker Perancis itu kembali mendapat peluang pada menit ke-18, tapi tandukannya menyambar umpan silang Oxlade-Chamberlain hanya mengenai tiang gawang.

Arsenal boleh mendominasi, tapi gol pertama laga tercipta untuk Zagreb. Josip Pivaric menusuk dari sayap kiri lalu melepaskan tendangan. Bola dapat ditepis Ospina, tapi mengenai Oxlade-Chamberlain hingga memantul masuk ke gawang sendiri.

Related Posts
1 daripada 7,128

Babak pertama Arsenal semakin memburuk setelah Giroud diusir dari lapangan lima menit sebelum turun minum. Kartu kuning kedua diterimanya karena menjatuhkan Daniel Ivo Pinto. Giroud sebelumnya menerima kartu kuning pertama pada menit ke-23.

Di babak kedua, Arsenal tetap berusaha menyerang. Namun sekitar 12 menit babak ini berjalan, The Gunners kembali kebobolan. Fernandes menanduk tendangan sudut Paulo Machado masuk ke gawang Ospina.

Sekitar 11 menit sebelum waktu normal usai, Walcott memperkecil ketertinggalan. Pemain yang masuk menggantikan Oxlade-Chamberlain pada menit ke-64 itu mampu memaksimalkan umpan terobosan yang diluncurkan Alexis Sanchez.

 

Susunan Pemain

Dinamo Zagreb: 34 Eduardo; 6 Pinto (booked 65’), 22 Sigali, 87 Taravel, 19 Pivaric; 10 Machado, 16 Ademi, 8 Antolic (Booked 47’) (Rog 82′ (booked 90’)); 2 Soudani, 20 Pjaca (Benkovic 88′), 11 Fernandes (Coric 74′ )

Arsenal: 13 Ospina; 2 Debuchy, 5 Gabriel, 6 Koscielny, 3 Gibbs (Campbell 65′ (booked 87’)); 19 Cazorla, 8 Arteta (Coquelin 64′), 15 Oxlade-Chamberlain (Walcott – 64′ ), 11 Özil, 17 Sánchez; 12 Giroud (booked 23’, 40’, sent off 40’)

Tinggalkan komen