Take a fresh look at your lifestyle.

Splash Bar di The Grove Suites by Grand Aston Tawarkan Afternoon Tea Klasik Terbaik di Ibukota

0 1,239

Tiket Pesawat Murah Airy

Classic Afternoon Tea @Aston Rasuna Epicentrum
foto : dok. Splash Bar – The Grove Suites by Grand Aston

Jakartakita.com – Kebiasaan minum teh bukan hanya milik orang Inggris semata. Dewasa ini, di kalangan masyarakat urban Ibukota Jakarta, kebiasaan minum teh telah menjadi gaya hidup dan rutinitas hidup yang ‘wajib’ dilakukan di waktu-waktu tertentu, khususnya di sore hari, sebagai tren ‘kekinian’.

Menyikapi kondisi tersebut, Splash Bar, di The Grove Suites by Grand Aston yang berlokasi di Kawasan Rasuna Epicentrum, Jl. H.R. Rasuna Said, Kuningan, Jakarta Selatan, kini menyajikan afternoon tea klasik dengan 4 tingkat susunan, yang menawarkan kualitas tinggi dengan variasi pastry. Para tamu dapat menikmati secangkir kopi dan teh untuk mengisi kembali energi setelah menjalani aktivitas mereka yang sibuk.

“Selain itu, juga menawarkan pilihan makanan ringan hasil dari kreativitas koki kami, yang di dalamnya terdapat pai, smoked beef yang spesial, salad buah dengan koktail krim dan masih banyak lagi. Kopi Illy dan teh Dilmah juga tersedia untuk afternoon tea yang dapat dinikmati dengan penuh kenyamanan,” kata Ariestya Devitha Bouty, Assistant Public Relations Manager The Grove Suites by Grand Aston, dalam siaran pers yang diterima Jakartakita.com, baru-baru ini.

Ditambahkan, klasik afternoon high tea tersedia setiap hari, untuk hari kerja dari pukul 17.00 wib-19.00 wib dan untuk hari libur dari pukul 15.00 wib – 17.00 wib.

Related Posts
1 daripada 2,627

“Untuk reservasi, Anda bisa menghubungi Splash Bar (021) 2994 1880 atau akses email: info@thegrovesuites.com,” ujarnya.

Sementara itu, The Grove Suites by Grand Aston merupakan hotel berbintang lima terbaru di Ibu Kota Jakarta layaknya ‘rumah’ di kawasan pusat bisnis kota dan kawasan ‘Segitiga Emas’ yang menawarkan layanan, yang akan membuat terkesan ketika Anda tiba.

Untuk memanjakan para tamu, The Grove Suites Grand Aston menawarkan kolam renang yang menakjubkan dan eksotis, ”Veranda” restoran semi – fine dining yang menggoda dengan berbagai hidangan internasional, dan “Splash Bar” yang menyajikan minuman yang akan menyegarkan serta tiga ruang pertemuan.

“The Grove Suites by Grand Aston terdiri dari 151 kamar, dan 2 kamar suites, merupakan pilihan tepat untuk pebisnis maupun keluarga untuk berlibur,” tandasnya.

Ingin mencobanya?


Tinggalkan komen