Chelsea Kalah Tipis Saat Menjamu Bournemouth
Jakartakita.com – Chelsea mengalami kekalahan tipis 0-1 saat menjamu AFC Bournemouth dalam pertandingan Liga Inggris yang berlangsung di Stadion Stamford Bridge, Minggu (6/12/2015) dini hari WIB. Satu-satunya gol yang terjadi dalam pertandingan ini dicetak Glenn Murray pada menit ke-82.
Dengan kekalahan kandang yang terjadi, Chelsea tertahan di peringkat ke-14 klasemen dengan 15 poin dari 15 laga. Bournemouth yang menang hanya tertinggal dua poin dari The Blues, kini di peringkat 17.
Laga baru berjalan dua menit, Eden Hazard yang bermain sebagai striker tunggal menciptakan peluang pertama Chelsea. Tendangannya bisa ditangkap kiper tim tamu Artur Boruc.
Saat laga memasuki menit ke-11, Bournemouth membuat peluang melalui sepakan Junior Stanislav. Akan tetapi, kiper Thibaut Courtois yang telah pulih dari cedera panjang mampu mementahkan upaya tersebut. Empat menit setelah itu sang penjaga gawang menepis upaya Joshua King.
Sekitar 10 menit sebelum babak pertama usai tendangan jarak jauh Hazard bisa dihentikan Boruc. Semenit berselang, giliran tembakan King dihentikan Courtois.
Pada menit ke-40, Boruc menangkis tendangan Pedro Rodriguez keluar lapangan. Lalu tiga menit berselang ia menyelamatkan gawangnya dari peluang Oscar.
Di babak kedua Boruc terus berjibaku menyelamatkan gawangnya. Empat menit babak ini berajalan tembakan Pedro dapat dihentikannya. Lalu pada menit ke-77 Boruc menepis sepakan Diego Costa.
Saat waktu normal tersisa delapan menit, Murray mencetak gol penentu kemenangan Bournemouth. Sebuah tendangan Steve Cook dapat diblok Branislav Ivanovic, tapi bola lalu melambung dan dapat disundul Murray masuk ke gawang Chelsea. Hingga pertandingan berakhir, tak ada gol tambahan yang tercipta.
Susunan Pemain
Chelsea: 13-Thibaut Courtois; 24-Gary Cahill, 2-Branislav Ivanovic, 5-Kurt Zouma, 6-Baba (14-Bertrand Traore 83′); 4-Cesc Fabregas (18-Loic Remy 83′), 21-Nemanja Matic; 22-Willian, 8-Oscar (19-Diego Costa 46′(booked 63’)), 17-Pedro Rodriguez (booked 21’); 10-Eden Hazard
AFC Bournemouth: 1-Artur Boruc; 2-Simon Francis, 11-Charlie Daniels, 15-Adam Smith, 3-Steve Cook; 6-Andrew Surman (booked 23’); 4-Dan Gosling, 8-Harry Arter, 30-Matt Ritchie, 19-Junior Stanislas; 17-Joshua King (27-Glenn Murray 80′)