Take a fresh look at your lifestyle.

Ibunda Indra Prasta “The Rain” Tutup Usia

0 1,339

Tiket Pesawat Murah Airy

foto: instagram @indra_prasta
foto: instagram @indra_prasta

Jakartakita.com – Kabar duka  tengah menyelimuti personel band The Rain, Indra Prasta yang baru saja ditinggal ibunya, Syaidatul Hasnah meninggal dunia.

Kabar duka itu diungkapkan Indra melalui akun media sosialnya.

“Berpisah dulu dengan perempuan paling tangguh dalam hidup saya. Tadi masih merasakan genggaman erat tangannya. Senang bisa menemani hari terakhirnya di sini,” tulis Indra di Instagramnya, @indra_prasta, sekitar 12 jam lalu.

Related Posts
1 daripada 431

Diketahui, Syaidatul Hasnah meninggal dunia di usianya yang ke 63 tahun kemarin, Sabtu 5 Desember 2015 di Pekanbaru, Riau. Rencanannya, jenazah almarhum akan dimakamkan hari ini, Minggu (6/12/2015).

Indra berusaha untuk tidak bersedih atas kepergian ibunya. Namun, ia berusaha untuk mengenang semua kebaikan sang bunda.

Tidak hanya Indra, duka tersebut juga dirasakan oleh semua grup band tersebut. Hingga kabar duka tersebut diungkapkan lewat akun Twitter resmi Band The Rain @TheRainBand.

“Berita duka: Telah berpulang, ibunda dari @indra_prasta, sore ini di Pekanbaru. Terima kasih untuk doanya,” seperti ditulis dalam akun tersebut.

Segenap pimpinan dan manajemen jakartakita.com mengucapkan bela sungkawa yang sedalam-dalamnya atas kepergian ibunda dari Indra Prasta. Semoga beliau mendapat tempat yang layak di sisi Tuhan YME. Dan keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan.


Tinggalkan komen