Take a fresh look at your lifestyle.

Eintracht Frankfurt Datangkan Gelandang Meksiko

0 867

Tiket Pesawat Murah Airy

marco fabianJakartakita.com – Eintracht Frankfurt telah memperkuat skuatnya dengan gelandang asal Meksiko, Marco Fabian. Seperti dilansir ESPN Soccer Sabtu (26/12/2015), pemain yang berposisi sebagai attacking midfielder tersebut telah menandatangani kontrak yang berlaku sampai pertengahan 2019 dan akan mengenakan jersey bernomor punggung 10.

Fabian terakhir bermain untuk CD Cruz Azul dengan status pemain pinjaman dari Deportivo Guadalajara. Ia turut serta dalam tim nasional Meksiko pada ajang Piala Dunia Brasil 2014. Sebelumnya ia turut membawa Meksiko juara di cabang sepakbola tim pria pada Olimpiade London 2012.

Related Posts
1 daripada 3,597

“Saya senang dengan kesempatan yang diberikan kepada saya. Nomor punggung 10 merupakan kehormatan bagi saya dan saya akan melakukan yang terbaik untuk membalasnya. Saya harap dapat dengan cepat menyatu dengan rekan-rekan setim lainnya,” kata Fabian.

CEO Eintracht, Bruno Huebner menyebutkan bahwa Fabian direkrut karena kemampuannya dalam mencetak gol. Selain itu juga karena pemain berusia 26 tahun itu bisa bermain di tengah maupun sayap dan memiliki pengalaman internasional.

Kedatangan Fabian dibutuhkan Eintracht untuk turut mendongkrak posisi mereka di klasemen Bundesliga. Sampai winter break, Eintracht masih berada di peringkat ke-14.


Tinggalkan komen