Guarin Pindah ke Tiongkok
Jakartakita.com – Fredy Guarin dikabarkan telah pindah dari klub Inter Milan ke klub Tiongkok Shanghai Shenhua. Pemain Kolombia tersebut ditransfer dengan dana mencapai 13 juta euro dan akan mendapat gaji sebesar 6 juta euro per musim, menurut La Gazzetta dello Sport.
Pelatih Shenhua, Gregorio Manzano, menyebutkan bahwa ia gembira dengan kedatangan Guarin di skuatnya. “Mari kita sambut pemain baru kita Fredy Guarin di Shanghai Shenhua, ia dating dengan penuh antusiasme dan harapan,” ungkap Manzano dalam akun twitter-nya, seperti dilansir ESPN Soccer Kamis (28/1/2016).
Klub Tiongkok lainnya, yaitu Jiangsu Suning, telah mendatangkan Ramires dari Chelsea. Gelandang Brasil berusia 28 tahun tersebut dibeli dengan harga 32 juta euro.
Pihak klub Chelsea menyebutkan rasa terima kasih atas jasa Ramires untuk klub selama ini dan berharap yang terbaik baginya di Tiongkok. “Kami ucapkan atas seluruh kerja kerasnya untuk tim dan semoga ia sukses di Tiongkok, dimana ia akan dilatih oleh mantan pemain kami, Dan Petrescu,” demikian pernyataan yang dikeluarkan The Blues.
Chelsea di sisi lain telah mendatangkan mantan striker AC Milan Alexandre Pato. Pemain Brasil berusia 26 tahun tersebut didatangkan dengan status pinjaman dari Corinthians. Chelsea memiliki opsi untuk mempermanenkan Pato dengan dana 8 juta poundsterling.
Sebelumnya Gervinho telah meninggalkan AS Roma untuk bergabung dengan Hebei China Fortune FC. Ia dibeli dengan harga mencapai 18 juta euro, dengan pembayaran berikutnya mencapai 1 juta euro. Untuk menambal kepergian Gervinho, Roma telah meminjam Stephan El Shaarawy dari AC Milan.