Take a fresh look at your lifestyle.

Louvre Hotels Group Bakal Buka Hotel Pertama di Mandalika Lombok

0 1,737

Tiket Pesawat Murah Airy

foto: Jakartakita.com/Putri Maretha
foto: Jakartakita.com/Putri Maretha

Jakartakita.com – Lombok memiliki keindahan alam yang luar biasa indah. Makanya tak heran bila Lombok disebut-sebut sebagai the next Bali, atau destinasi wisata setelah Bali. Rupanya potensi pariwisata Lombok pun mencuri perhatian sebuah grup Hotel besar di dunia.

Selasa (05/04/2016) kemarin, grup hotel asal Prancis, Louvre Hotels Group yang memiliki 1.171 hotel di 51 negara menandatangani Memorandum of Understanding (MOU) dengan PT Lees International Development untuk merek dagang Royal Tulip pertama di Mandalika Lombok.

foto: Jakartakita.com/Putri Maretha
foto: Jakartakita.com/Putri Maretha

Dihadiri oleh Mr. Mark Van Ogtrop selaku Senior Vice President & Managing Director for Golden Tulip South East Asia, Erick Herlangga selaku Vice President Akuisisi dan Pengembangan Louvre Hotels Group Asia Tenggara, serta Mr. Lee Jong Kwak selaku President of PT. Lees International Development, Mrs. Lee Joo Mea dan juga Mrs. Lee Young Sook.

Related Posts
1 daripada 3,094
foto: Jakartakita.com/Putri Maretha
foto: Jakartakita.com/Putri Maretha

Disampaikan bahwa resor ini akan dikembangkan di lokasi utama yaitu di Destinasi Resor Mandalika yang tepat berada di Lombok Selatan. Dengan lokasi tepi pantai yang indah, hotel ini akan berisi lebih dari 204 kamar dengan berbagai macam outlet, beach club, spa, dan fasilitas-fasilitas rekreasi lainnya.

Properti ini akan dengan 20 hotel lainnya di Louvre Hotels Group yang telah beroperasi di tahun ini.

Mr. Mark Van Ogtrop selaku Senior Vice President & Managing Director for Golden Tulip South East Asia menjelaskan, “Kami sangat senang untuk menjalankan perjanjian ini, dimana properti ini akan memiliki pantai sendiri yang dibuka untuk umum. Rancangan dan fasilitasnya sangat unik dan dikembangkan secara khusus agar dapat menawarkan berbagai macam kegiatan pantai.”

Ditambah dengan Erick Herlangga, “Indonesia terus berkembang menjadi pertumbuhan pasar yang penting dengan kesempatan pengembangan beberapa dari merek dagang kami.”

Sangat penting diketahui banyak orang karena Mandalika merupakan destinasi pariwisata baru yang digadang-gadang oleh pemerintah Indonesia sebagai Bali berikutnya.


Tinggalkan komen