Take a fresh look at your lifestyle.

Mau Ngabuburit yang Beda? Yuk, ke Jakarta Fair!

0 1,393

Tiket Pesawat Murah Airy

foto: Jakartakita.com/Daniel Weldy
foto: Jakartakita.com/Daniel Weldy

Jakartakita.com – Bosan dengan destinasi ngabuburit yang itu-itu saja? Jangan khawatir! Tiga hari lagi, Jakarta Fair Kemayoran 2016 bisa menjadi alternatif tujuan wisata dan belanja keluarga sambil menunggu bedug mahgrib. Setiap harinya beragam acara seru bakal digelar selama 38 hari dari tanggal 10 Juni hingga 17 Juli 2016.

Dari karnaval budaya, k-pop dance contest,cosplay contest,  dan fun competition danz base. Juga akan ada aneka pertunjukan budaya Betawi, kontes abang-none cilik, kontes kecantikan Miss Jakarta Fair, serta berbagai hiburan menarik di stand-stand pameran.

Anda juga bisa menjajal wahana permainan Ice Skating and Snow Playground dan permainan baru di Indonesia Twister di Hall-A1, aneka permainan anak di depan Hall-E, wahana rumah hantu Penjara Setan di Lantai dua GPN. Di kawasan Gambir Expo atau di sayap bagian utara dari Arena Jakarta International Expo terdapat Garden of Light yang dibagi menjadi tiga tema Jepang, Nusantara, dan Timur Tengah. Serta wahana Wild West yang berisi aneka permainan outdoor seperti menunggang kuda, flying fox, paint-ball, wall climbing, dan lain-lain.

Related Posts
1 daripada 5,386

Sejumlah band dan penyanyi papan atas Indonesia dijadwalkan tampil di Konser Musik Nonstop Jakarta Fair, antara lain Slank, d’Massiv, Ari Lasso, Godbless, Ayu Tingting, Maliq, Isyana Sarasvati, Tonny Q, Endang Soekamti, Geisha, Tulus, Yovie Nuno, Tipe-X, Steven Jam, Naif, Pas Band, Fitri Karlina, dan lain-lain.

Setiap harinya pihak penyelenggara Jakarta Fair menyiapkan ribuan takjil gratis di mushola-mushola. Pengunjung pun masih bisa melaksanakan shalat tarawih berjamaah di lokasi Jakarta Fair. Pesta kembang api yang spektakuler siap memeriahkan malam takbiran.

Event Jakarta Fair Kemayoran 2016 akan dibuka setiap hari selama Bulan Ramadhan mulai pukul 15.30 sampai 22.00 pada hari Senin sampai Kamis, dan untuk hari Jumat ditutup pukul 23.00. Sementara untuk hari  Sabtu dan Minggu akan dibuka mulai pukul 10.00 sampai 23.00.

Sedangkan untuk harga tiket masuk Jakarta Fair Kemayoran 2016 sebesar Rp 20.000 pada hari Senin, dan Rp 25.000 pada Selasa sampai Kamis. Untuk akhir pekan hari Jumat sampai Minggu dan pada hari-hari libur nasional tiket masuk dijual seharga Rp 30.000.

Pada hari H lebaran Jakarta Fair juga tetap buka untuk umum sebagai arena liburan lebaran untuk seluruh anggota keluarga, dengan jam buka pada tanggal 6 Juli mulai pukul 14.00 WIB sampai pukul 23.00 WIB dan pada tanggal 7 Juli sampai 10 Juli akan dibuka mulai pukul 10.00 WIB sampai 23.00 WIB. Sementara untuk masa-masa setelah lebaran yakni tanggal 11 sampai 17 Juli jam buka Jakarta Fair Kemayoran akan kembali normal seperti biasa yakni mulai pukul 15.30 WIB pada hari biasa dan mulai pukul 10.00 WIB pada akhir pekan.

Tinggalkan komen