Take a fresh look at your lifestyle.

Sikat Hungaria 4-0, Belgia Tantang Wales di Perempat Final Euro 2016

0 1,169

Tiket Pesawat Murah Airy

foto: espn
foto: espn

Jakartakita.com – Belgia menunjukkan kelasnya sebagai tim calon juara Euro 2016 dengan menyikat Hungaria dengan skor 4-0 dalam pertandingan perdelapan final yang berlangsung di Stadion Municipal, Toulouse, Perancis, Senin (27/6/2016) dini hari WIB. Gol-gol Belgia dicetak Toby Alderweireld (10′), Michy Batshuayi (78′), Eden Hazard (79′), dan Yannick Carrasco (90’+1′).

Di babak perempat final, Belgia akan menantang Wales. Wales sendiri lolos ke babak delapan besar dengan menyingkirkan Irlandia Utara.

Belgia mengawali laga dengan agresif, tendangan jarak jauh Kevin De Bruyne melambung di atas mistar gawang Hungaria, lalu sebuah sepakan Romelu Lukaku ditepis kiper veteran Hungaria Gabor Kiraly. Sebuah tendangan De Bruyne lalu diselamatkan kiper berusia 40 tahun tersebut.

Pada menit ke-10, Alderweireld membawa Belgia unggul. Tendangan bebas De Bruyne dapat disundulnya masuk ke gawang Hungaria. Lima menit berselang, umpan terobosan Lukaku membebaskan De Bruyne dari pengawalan. Sebuah tembakan diluncurkan, tapi masih bisa diblok Kiraly menggunakan kaki.

Hungaria berupaya membalas, tembakan Balazs Dzsudzsak dari luar kotak penalti Belgia dengan mudah ditangkap kiper Belgia Thibaut Courtois pada menit ke-24. Enam menit berselang, sundulan De Bruyne terhadap umpan lambung Lukaku dengan mudah diamankan Kiraly.

Sekitar 10 menit babak pertama tersisa, tendangan De Bruyne dari luar kotak penalti Hungaria ditahan Kiraly.  Demikian juga tembakannya tiga menit setelah itu. Mendekati turun minum, Kiraly menangkis tembakan Dries Mertens, bola rebound disambar Mertens tapi bisa diblok Adam Lang.

Di awal babak kedua Hazard mencoba peruntungannya, tembakannya ditepis Kiraly keluar lapangan. Tembakan Mertens setelah itu bisa diamankan sang penjaga gawang.

Related Posts
1 daripada 7,135

Hungaria lalu berusaha keluar dari tekanan, tembakan Adam Szalai pada menit ke-50 melambung di atas mistar gawang. Empat menit kemudian sundulan Szalai terhadap umpan silang Dzsudzsak dari sayap kiri diblok Thomas Vermaelen. Pada menit ke-66 tendangan Adam Pinter dari luar kotak penalti Belgia terdefleksi Alderweireld dan harus susah payah ditepis kiper Belgia Thibaut Courtois keluar lapangan.

Pada menit ke-70 Carrasco menggantikan Mertens, lalu Batshuayi menggantikan Lukaku pada menit ke-76. Dua pergantian pemain ini efektif menghasilkan gol-gol Belgia berikutnya.

Baru beberapa menit berada di lapangan, Batshuayi mencetak gol kedua Belgia dalam laga. Ia menuntaskan umpan silang mendatar Hazard dari sayap kiri.

Semenit kemudian, giliran Hazard menjebol gawang Hungaria. Dalam sebuah serangan balik, Hazard yang menjadi kapten Belgia dengan absennya Vincent Kompany berakselerasi di sayap kiri, lalu menusuk ke tengah. Ia melewati hadangan beberapa pemain lawan di garis kotak penalti Hungaria, sebelum menceploskan bola ke gawang dengan sepakan kaki kanan.

Saat injury time dimanfaatkan Carrasco untuk mencetak gol pamungkas laga. Umpan terobosan Radja Nainggolan dalam sebuah serangan balik dituntaskannya dengan tendangan kaki kiri.

 

Susunan Pemain

Hungaria: 1 Gábor Király; 20 Richard Guzmics, 23 Roland Juhász (13 Dániel Böde 80’), 4 Tamas Kadar (booked 34′), 2 Adám Lang (booked 47′); 16 Ádám Pintér (17 Nemanja Nikolic 75’), 10 Zoltan Gera (6 Ákos Elek 45’(booked 61′)), 8 Adam Nagy; 9 Adám Szalai (booked 90’+2′), 7 Balázs Dzsudzsák, 14 Gergö Lovrencsics

 

Belgia: 1 Thibaut Courtois; 3 Thomas Vermaelen (booked 67′), 2 Toby Alderweireld (booked 10′), 5 Jan Vertonghen, 16 Thomas Meunier; 7 Kevin De Bruyne, 6 Axel Witsel, 4 Radja Nainggolan; 9 Romelu Lukaku (22 Michy Batshuayi 76’(booked 89′)), 10 Eden Hazard (8 Marouane Fellaini 81’(booked 90’+2′)), 14 Dries Mertens (11 Yannick Carrasco 70’)


Tinggalkan komen