Arsenal Tundukkan Chivas Guadalajara 3-1
Jakartakita.com – Arsenal berhasil menundukkan Chivas Guadalajara dengan skor 3-1 dalam pertandingan persahabatan yang berlangsung di StubHub Center, Kalifornia, Amerika Serikat, Senin (1/8/2016) pagi WIB.
Bek anyar The Gunners, Rob Holding, mencetak gol pembuka kemenangan tim Inggris tersebut pada menit ke-33. Ia menuntaskan umpan Calum Chambers yang meneruskan tendangan bebas Santi Cazorla dengan sebuah sontekan. Gol ini menjadi gol pertama Holding dalam pra musim untuk Arsenal.
Di awal babak kedua, pelatih Arsenal Arsene Wenger melakukan sederet pergantian pemain. Mohamed Elneny menggantikan Granit Xhaka, Chuba Akpom menjadi subtitusi bagi Theo Walcott, Mathieu Debuchy untuk Hector Bellerin, Kristian Bielik untuk Chambers, Kieran Gibbs untuk Nacho Monreal, dan Joel Campbell untuk Cazorla.
Sedangkan pergantian pemain untuk Guadalajara adalah Alejandro Zendejas untuk Michelle Benitez, Hedgardo Marin untuk Oswaldo Alanis, dan Edwin Hernandez untuk Edson Torres.
Lima menit babak ini berjalan, Alex Oxlade-Chamberlain menggandakan keunggulan Arsenal. Setelah mengecoh dua bek lawan di sayap kanan, Chamberlain menggiring bola masuk kotak penalti Guadalajara lalu mencetak gol dengan sebuah tembakan mendatar. Lalu pada menit ke-56, Akpom mencetak gol ketiga Arsenal. Umpan tarik Debuchy dapat dituntaskannya dengan sentuhan ringan.
Wenger kembali melakukan pergantian pemain pada menit ke-65, Chris Willock menggantiakn Alex Iwobi dan Jeff Reine-Adelaide menggantikan Francis Coquelin. Kemudian pada menit ke-68 kiper Emiliano Martinez menggantikan David Ospina, sedangkan bagi Guadalajara Angel Zaldivar dan Jose Vasquez menggantikan Josue Lazaro dan Carlos Villanueva.
Pada menit ke-74 Guadalajara dapat memperkecil ketertinggalan lewat penalti Zaldivar, setelah Debuchy menjatuhkan Zendejas di kotak penalti Arsenal.
Sekitar 10 menit babak kedua tersisa, pertandingan berjalan dengan panas. Debuchy menerima kartu kuning setelah menjatuhkan Zendejas dengan kasar. Seorang asisten pelatih Guadalajara melakukan protes berlebihan atas kejadian ini, ia diusir dari pinggir lapangan.
Pada menit ke-88 Campbell berseteru dengan Edwin Hernandez di lapangan setelah sebuah pelanggaran dilakukan Campbell. Kedua pemain dijatuhi hukuman kartu kuning.