Jakartakita.com – Semen Padang dapat mengalahkan tamunya Bhayangkara Surabaya United dengan skor 2-1 dalam pertandingan ISC A yang berlangsung di Stadion H Agus Salim, Padang, Jumat (12/8/2016). Gol-gol Semen Padang dicetak Marcel Sacramento (25’) dan Irsyad Maulana (61’). Sedangkan gol BSU dicetak Thiago Furtuoso Dos Santos (75’).
Kemenangan membawa Semen Padang menggeser BSU dari peringkat empat klasemen dengan 26 poin dari 15 laga. BSU kini di urutan lima, tetap dengan 26 poin tapi kalah selisih gol dari Semen Padang.
Sebagai tim tuan rumah Semen Padang mencoba mengambil inisiatif penyerangan. Pada menit ke-23 tendangan bebas Nur Iskandar ditangkap kiper BSU Wahyu Tri Nugroho.
Dua menit berselang, gol dicetak Marcel lewat sontekan terhadap bola rebound tendangan keras Nur dari luar kotak penalti BSU yang gagal ditangkap dengan baik oleh Wahyu. Gol ini merupakan gol ke-11 Marcel untuk Semen Padang, menempatkannya di peringkat dua daftar pencetak gol terbanyak ISC A.
Sebuah tembakan diluncurkan Evan Dimas pada menit ke-38 memanfaatkan umpan tarik Thiago. Tapi bola hanya melebar ke sisi kanan gawang Semen Padang. Mendekati akhir babak pertama, tendangan Khairallah Abdelkbir melambung tinggi di atas gawang tim tuan rumah.
Beberapa menit babak kedua berjalan, Rico nyaris menggandakan keunggulan Semen Padang. Usai melakukan umpan satu dua dengan Marcel, Rico meluncurkan sepakan yang bisa diblok Wahyu.
Setelah itu tembakan Irsyad dan Nur tak tepat sasaran. Pada menit ke-61 umpan tarik Nur dari sayap kiri dituntaskan Irsyad menjadi gol kedua Semen Padang dengan tendangan terarah. Tujuh menit berselang tendangan bebas Irsyad ditangkap Wahyu.
Sebuah kesalahan kiper Semen Padang Rivki Mokodompit dapat dimanfaatkan Thiago untuk mencetak gol saat waktu normal tersisa 15 menit. Bola yang hendak dihalau Rivki diserobot Thiago, ia lalu menyarangkan si kulit bundar ke gawang yang telah kosong. Rivki setelah itu digantikan Jandia Eka Putra.
Saat injury time Rico nyaris mencetak gol ketiga Semen Padang. Setelah lolos dari jebakan offside, ia melewati Wahyu yang menghadang di luar kotak penalti BSU. Tapi tembakannya ke gawang yang telah kosong melebar ke sisi kiri gawang.
Susunan Pemain
Semen Padang: 33 Rivki Mokodompit (22 Jandia Eka Putra 80’); ; 2 Novan Setya Sasongko, 16 Agung Prasetyo, 89 Cassio Fransisco, 11 Hengki Ardiles; 20 Rico Simanjuntak, 7 Rudi (kk 86′), 44 Mekan Nasyrov (77 Diego Santos 55’ (kk 57’)), 88 Irsyad Maulana (32 Defri Risky 90’+6′); 17 M Nur Iskandar, 8 Marcel Sacramento (kk 85’)
Bhayangkara Surabaya United: 1 Wahyu Tri Nugroho; 21 Fatchu Rochman, 5 Otavio Dutra, 27 Indra Kahfi (kk 29’), 2 I Putu Gede Juni Antara (kk 85′); 81 M Hargianto, 6 Evan Dimas, 86 Khairallah Abdelkbir (kk 48’)(16 Zulfiandi 50’); 22 Fandi Eko Utomo (34 M Sahrul Kurniawan 21’(kk 67’)), 10 Rudi Widodo (12 Wahyu Subo Seto 73’), 99 Thiago Furtuoso Dos Santos