Fiorentina Ungguli Chievo, Roma dan Inter Gagal Raih Kemenangan
Jakartakita.com – Fiorentina dapat mengungguli tim tamu Chievo Verona dengan skor 1-0 dalam pertandingan Serie A yang berlangsung di Stadio Artemio Franchi pada Senin (29/8/2016) dini hari WIB. Satu-satunya gol La Viola dalam pertandingan ini dicetak Carlos Sanchez (28’).
Gol dicetak Sanchez melalui sundulan terhadap umpan silang Josip Ilicic dari sayap kiri. Dengan demikian Sanchez berhasil mencetak gol dalam debutnya bersama Fiorentina, setelah dipinjamkan Aston Villa ke tim Kota Firenze, Tuscany, Italia, ini.
Pada waktu bersamaan, AS Roma gagal meraih kemenangan saat melawat ke Stadio San Elia, kandang Cagliari. Diego Perotti membawa Roma unggul dari titik putih (6’) setelah penalti diberikan wasit karena Stephan El Shaarawy dijatuhkan Mauricio Isla di kotak penalti Cagliari. Lalu Kevin Strootman menggandakan keunggulan Il Lupi (46’) lewat gol yang dicetak menggunakan sepakan kaki kanan memanfaatkan operan Edin Dzeko.
Tapi setelah itu Cagliari dapat membalas dua gol. Marco Borriello mencetak gol pertama Cagliari (56’) setelah ia berhasil mencocor bola rebound tembakan Marco Sau yang sempat diblok kiper Roma Wojciech Szczesny. Sedangkan gol penyama kedudukan ditorehkan Sau (87’) lewat sundulan terhadap umpan silang Isla. Kedudukan akhir 2-2 dalam laga ini.
Hasil imbang juga diraih Inter Milan, dalam laga Serie A yang berlangsung di Stadio Giuseppe Meazza, Minggu (28/8/2016). Inter tak hanya gagal meraih kemenangan dalam pertandingan melawan Palermo ini, namun juga sempat tertinggal gol Andrea Rispoli (48’) yang dicetak melalui sepakan kaki kiri dari luar kotak penalti Inter. Beruntung bagi Inter kapten mereka, Mauro Icardi, dapat menyamakan kedudukan (72’) lewat gol sundulan menuntaskan umpan lambung Antonio Candreva, sehingga hasil akhir 1-1.
Hasil imbang membawa Inter bertengger di urutan 17 klasemen dengan satu poin dari dua laga. Cagliari di urutan 16 dan Palermo di urutan 15, juga dengan satu poin. Fiorentina di peringkat 10 dengan tiga poin, Chievo dua peringkat di atasnya juga dengan tiga poin. Roma di posisi lima dengan empat poin.
Hasil pertandingan Serie A lainnya:
Udinese 2-0 Empoli
Felipe 3′, Stipe Perica 90’+5′ ; Vincent Laurini dismissed 73’
Torino 5-1 Bologna
Andrea Belotti 28′, 37′, 88′, Josef Martinez 53′, Daniele Baselli 80′ ; Saphir Taïder 32′
Sassuolo 2-1 Pescara
Gregoire Defrel 38′, Domenico Berardi 67′ ; Rey Manaj 81′
Sampdoria 2-1 Atalanta
Fabio Quagliarella 35′ pen, Édgar Barreto 45′ ; Franck Kessie 27′ – Carlos Carmona dismissed 42′
Crotone 1-3 Genoa
Raffaele Palladino 34′ ; Serge Gakpé 51′, Leonardo Pavoletti 55′, 63′