Take a fresh look at your lifestyle.

5 Film Tom Hanks dengan Pendapatan Tertinggi

0 1,318

Tiket Pesawat Murah Airy

foto: BookMyShow
foto: BookMyShow

Jakartakita.com – Tom Hanks telah menjadi aktor dari generasi ke generasi. Nama aktor papan atas Hollywood tersebut begitu dikenal di kancah perfilman dunia. Bahkan di usianya yang telah menginjak 60 tahun, performa aktingnya justru semakin matang.

Di tahun 2016 ini Hanks telah merilis 2 film yaitu A Hollogram For The King dan Sully. Sebentar lagi ia pun akan segera merilis film ketiganya. Film berjudul Inferno dijadwalkan rilis di Indonesia pada 12 Oktober 2016, beberapa pekan lebih awal dibanding jadwal rilisnya di Amerika Serikat yaitu pada tanggal 28 Oktober 2016.

“Sepanjang perjalanan karirnya, Tom Hanks telah membintangi puluhan judul film. Memang tidak semua filmnya sukses besar, namun tidak ada yang film kacangan. Tom Hanks menjadi bukti bahwa jadi aktor hebat, bukan sekadar mengandalkan fisik,” ungkap Sudhir Syal, Co-founder dan Director BookMyShow Indonesia.

Berikut BookMyShow Indonesia sajikan 5 film Tom Hanks terlaris yang mampu mengumpulkan pendapatan tertinggi:

Toy Story 3 (2010)

Film ketiga Toy Story ini berhasil menjadi film terlaris di urutan pertama yang dibintangi Tom Hanks. Film animasi produksi Pixar tersebut rilis di tahun 2010 dan berhasil mengumpulkan pendapatan sebesar Rp 5,4 triliun. Di film ini Hanks menyumbangkan suaranya untuk karakter utamanya yang bernama Woody, boneka koboi yang bijaksana.

Related Posts
1 daripada 164

Forrest Gump (1994)

Film yang dibintanginya di tahun 1994 ini membawa banyak keberuntungan bagi Tom Hanks. Film Forrest Gump membuat Hanks menyabet gelar sebagai Aktor Terbaik di ajang Academy Awards untuk kedua kalinya. Selain itu film ini juga resmi menjadi film terlaris Hanks dengan mengumpulkan pendapatan sebesar Rp 4,2 triliun.

Toy Story 3 (1999)

Di peringkat ketiga kembali diisi oleh sekuel film Toy Story. Dengan budget produksi sebesar Rp 1 triliun, Toy Story 2 berhasil mengumpulkan pendapatan fantastis sebesar Rp 3,2 triliun.

Cast Away (2000)

Film Cast Away begitu populer di masanya. Alur cerita yang sederhana dipadu dengan akting gemilang Tom Hanks membuat film ini menjadi film terlaris Hanks di sepanjang perjalanan karirnya. Menghabiskan budget produksi sebesar Rp 1,1 triliun, film hasil kolaborasi 20th Century Fox dan Dreamworks ini berhasil mengumpulkan pendapatan sebesar Rp 3 triliun.

The Da Vinci Code (2006)

Film The Da Vinci Code menjadi film pertama Tom Hanks yang diadaptasi dari novel karya Dan Brown. Perannya sebagai Robert Langdon, seorang profesor ikonologi dan simbologi mendapat apresiasi gemilang dengan raihan pendapatan sebesar Rp 2,8 triliun. Film produksi Columbia Pictures inipun menjadi film kelima terlaris Hanks dengan raihan pendapatan tertinggi.


Tinggalkan komen