Take a fresh look at your lifestyle.

Rayakan Ulang Tahun ke-3, all seasons Jakarta Gajah Mada Gelar 3 Days Special Promotion

1 1,025

Tiket Pesawat Murah Airy

foto : dok. all seasons Jakarta Gajah Mada
foto : dok. all seasons Jakarta Gajah Mada

Jakartakita.com – Dalam rangka memperingati ulang tahun yang ketiga, hotel all seasons Jakarta Gajah Mada mengadakan acara meriah dengan tema “Spirit of Partnership: 3rd Anniversary Edition”.

Anniversary dari hotel bintang 4 ini sendiri, jatuh pada tanggal 24 Oktober 2016.

“Memasuki usia yang ketiga, Kami mengharapkan agar acara anniversary kali ini mampu menciptakan keceriaan dan kenangan yang berkesan bagi para tamu, staff dan juga tamu undangan,” kata Wendy Putri, Public Relations Manager all seasons Jakarta Gajah Mada, dalam siaran pers yang diterima Jakartakita.com, baru-baru ini.

Lebih lanjut dijelaskan, kegiatan bertema ‘Spirit of Partnership: 3rd Anniversary Edition’ terdiri dari serangkaian acara dan promosi seperti: 3 Days Special Promotion, dimana bagi para tamu yang menginap selama periode anniversary akan mendapatkan hadiah special dari Hotel all seasons Jakarta Gajah Mada.

“Selain itu, kami juga mengadakan Taxi Day with Bluebird yang dapat dikatakan sebagai acara utama sekaligus program CSR dari all seasons Jakarta Gajah Mada,” jelas Wendy.

Ditambahkan, dalam program ini all seasons Jakarta Gajah Mada bekerjasama dengan Bluebird Group sebagai bentuk apresiasi terhadap Bluebird Group karena sudah  membina hubungan baik bersama, dan Bluebird telah menjadi salah satu partner all seasons Jakarta Gajah Mada yang selalu bersedia menyediakan transportasi berkualitas bagi para tamu hotel all seasons Jakarta Gajah Mada.

Related Posts
1 daripada 7,138

“Dalam acara ini, kami akan membagikan 400 lunch box kepada para supir Bluebird. Oleh karena itu, Taxi Day with Bluebird diharapkan dapat meningkatkan kerjasama yang selama ini sudah terjalin,” terangnya lagi.

Taxi Day with Bluebird akan diadakan pada tanggal 22 Oktober 2016 pada pukul 10.00 hingga 12.00. Sementara itu, 3 Days Special Promotion akan diberlakukan selama periode 22-24 Oktober 2016.

“Spirit of Partnership: 3rd Anniversary Edition”akan ditutup dengan acara Staff Gathering yang diadakan pada tanggal 24 Oktober 2016 di Courtyard all seasons Jakarta Gajah Mada.

Acara anniversary kali ini diadakan dengan komitmen untuk memberikan pelayanan dan produk terbaik kepada seluruh tamu.

“Spirit of Partnership: 3rd Anniversary Edition” juga diupayakan untuk dapat meningkatkan loyalitas karyawan terhadap perusahaan. Bukan hanya itu, acara yang akan Kami adakan juga bertujuan untuk mewujudkan kepedulian serta tanggung jawab sosial perusahaan kepada lingkungan sekitar,” jelas Wendy.

Asal tahu saja, all seasons Jakarta Gajah Mada merupakan hotel bintang 4 berkonsep minimalis namun memiliki fasilitas yang lengkap. Hotel ini juga memiliki 150 kamar yang nyaman untuk pebisnis maupun liburan dengan keluarga.

Selain itu, hotel ini memiliki lokasi strategis yakni di kawasan Petojo Utara, yang akan memudahkan Anda menjelajahi destinasi wisata yang ada di sekitar ibukota.

 


Tunjukkan Komen (1)