Hujan Intai Jabodetabek di Siang Hari
Jakartakita.com – Jelang akhir pekan, Jumat (28/10/2016), Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memprediksi cuaca di Ibu kota akan diguyur hujan.
Seperti dilansir dari laman BMKG, seluruh wilayah Jabodetabek akan diprediksi berawan pada pagi hari, namun memasuki siang hingga malam, cuaca di Jabodetabek akan diguyur hujan dengan intensitas ringan hingga sedang.
Sementara kelembaban di wilayah Jakarta mencapai 85-95 persen, sedangkan suhu diperkirakan 25-31 derajat celsius.