Tontowi/Liliyana Raih Gelar Juara Hong Kong Terbuka Usai Kalahkan Praveen/Debby
Jakartakita.com – Ganda campuran Indonesia Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir berhasil meraih gelar juara dalam kejuaraan bulu tangkis Hong Kong Terbuka setelah dalam partai final yang berlangsung di Hong Kong Coliseum, Kowloon, Minggu (27/11/2016), meraih kemenangan atas sesama ganda Indonesia Praveen Jordan/Debby Susanto.
Tontowi/Liliyana dapat mengalahkan ganda campuran juniornya tersebut dua set langsung, dengan skor 21-19 dan 21-17, dalam pertandingan yang berlangsung 42 menit. Keberhasilan Tontowi/Liliyana meraih gelar juara meneruskan tren bagus usai Agustus lalu meraih medali emas di ajang Olimpiade Rio 2016.
Tontowi/Liliyana meraih gelar juara ganda campuran di Tiongkok Terbuka setelah di partai final yang berlangsung di Haixia Olympic Sports Center, Fuzhou, Minggu (20/11/2016) berhasil mengalahkan gandan campuran tuan rumah Zhang Nan/Li Yinhui lewat pertarungan tiga set yang berakhir 21-13, 22-24, dan 21-16.
Sementara itu di sektor tunggal putri, pebulutangkis China Taipei Tai Tzu Ying meraih gelar juara di Hong Kong Terbuka usai mengalahkan pebulutangkis India Pusarla V Sindhua dua set langsung 21-15 dan 21-17 dalam waktu 41 menit di partai final.
Pebulutangkis putra tuan rumah, Ng Ka Long Angus, merebut juara tunggal putra Hong Kong Terbuka setelah mengalahkan pebulutangkis India Sameer Verma melalui pertarungan tiga set dalam waktu 50 menit yang berakhir dengan skor 21-14, 10-21, dan 21-11.
Ganda putri Denmark Kamilla Rytter Juhl/Christinna Pedersen berhasil mengalahkan ganda putri Tiongkok Huang Dongping/Li Yinhui dua set langsung 21-19 dan 21-10 dalam waktu 45 menit untuk meraih gelar juara ganda putri di Hong Kong Terbuka.
Ganda putra Jepang Takeshi Kamura/Keigo Sonoda merebut gelar juara ganda putra Hong Kong Terbuka berkat kemenangan dua set langsung dengan skor 21-19 dan 21-19 atas ganda putra Mathias Boe/Carsten Mogensen dalam partai final yang berlangsung selama 47 menit.