Take a fresh look at your lifestyle.

PSG Kontra Monaco Berakhir Imbang

0 1,307

Tiket Pesawat Murah Airy

monacoJakartakita.com – Duel papan atas kompetisi Ligue 1 antara Paris Saint-Germain dengan AS Monaco berakhir imbang 1-1 di Parc des Princes, Paris, Senin (30/1/2017) dini hari WIB.

Gol PSG berasal dari penalti Edinson Cavani (81’) setelah Julian Draxler dilanggar Djibril Sidibe di kotak penalti Monaco. Gol tersebut dapat disamakan Les Rouge et Blanc saat injury time lewat torehan gol Bernardo Silva (90’+2’) melalui tembakan dari luar kotak penalti Les Parisiens.

Hasil imbang membuat PSG yang menempati peringkat tiga klasemen kini mengumpulkan 46 poin dari 22 laga. PSG masih tertinggal tiga poin dari Nice di peringkat dua dengan 49 poin dan Monaco yang memuncaki klasemen dengan unggul selisih gol dari Nice.

Nice sendiri meraih kemenangan 3-1 atas tamunya Guingamp di Stade Allianz Riviera pada Minggu (29/1/2017). Gol-gol Nice dicetak Alassane Plea (11′), Jean Seri (38′), dan Mario Balotelli (87′), sedangkan gol Guingamp dihasilkan Jimmy Briand (63′). Guingamp yang kalah tetap di posisi delapan klasemen dengan 31 poin.

 

Susunan Pemain

Related Posts
1 daripada 3,597

Paris Saint-Germain: Trapp (Areola 54’); Thiago, Marquinhos, Kurzawa, Meunier; Motta, Matuidi, Rabiot; Cavani, Draxler (Guedes 87’), Moura (Di Maria 60’)

 

AS Monaco: Subasic; Jemerson, Glik, Mendy, Sidibe; Bakayoko (Mbappe-Lottin 89’), Fabinho, Lemar (Carrillo 83’), Silva; Falcao, Germain (Moutinho 76’)

 

Hasil pertandingan Ligue 1 lainnnya.

Toulouse 0-3 St Etienne

Somalia dismissed 47’ ; Nolan Roux 9′ (pen), 67′ (pen), Kévin Monnet-Paquet 55′


Tinggalkan komen