Tahan Imbang Atletico dengan Sembilan Pemain, Barcelona ke Final Copa del Rey
Jakartakita.com – Juara bertahan Barcelona memastikan diri lolos ke babak final ajang Copa del Rey 2016/17 usai menahan imbang tamunya Atletico Madrid dengan skor 1-1 dalam pertandingan leg kedua semifinal yang berlangsung di Estadio Camp Nou, Rabu (8/2/2017) dini hari WIB.
Hasil imbang tersebut membawa tim berjuluk Blaugrana tersebut unggul 3-2 dalam agregat gol akhir. Dalam pertemuan pertama yang berlangsung di kandang Atletico, tim asuhan pelatih Luis Enrique unggul 2-1.
Barcelona unggul terlebih dahulu dalam pertandingan di Camp Nou, berkat gol Luis Suarez (43’). Striker Uruguay tersebut dapat menyambar bola rebound tembakan Lionel Messi dari luar kotak penalti Atletico yang ditepis kiper Miguel Angel Moya.
Pada menit ke-57 Barcelona bermain dengan 10 pemain setelah Sergi Roberto menerima kartu merah dari kartu kuning kedua karena mengenai lutut kiri Felipe Luis dengan sepakan kaki kanan menggunakan bagian dasar sepatu dalam sebuah perebutan bola.
Atletico menyusul juga bermain dengan 10 pemain pada menit ke-69. Yannick Carrasco menerima kartu merah dari kartu kuning kedua akibat melanggar Arda Turan.
Dalam kondisi kedua tim bermain 10 orang saja di lapangan, Messi nyaris membawa Barcelona unggul pada menit ke-77. Namun tembakannya dari luar kotak penalti Los Rojiblancos hanya menerpa mistar gawang.
Dua menit berselang, Atletico mendapat penalti setelah Kevin Gameiro dilanggar Gerard Pique di kotak penalti Barcelona. Akan tetapi Gameiro yang maju sebagai eksekutor gagal menghasilkan gol dari titik putih. Tendangannya hanya membuat bola menerpa mistar gawang.
Empat menit kemudian (83’), Gameiro dapat membayar kegagalannya mengeksekusi penalti. Ia menghasilkan gol penyeimbang dengan sontekan kaki kanan menuntaskan umpan Antoine Griezmann di kotak penalti Barcelona.
Barcelona pada akhirnya harus menyelesaikan laga dengan sembilan pemain setelah Suarez menerima kartu merah pada menit ke-90, dari kartu kuning kedua karena melanggar Koke. Meski demikian, Messi dkk tetap lolos ke final dengan keunggulan agregat gol akhir.
Susunan Pemain
Barcelona: Cillessen (booked 76’); Umtiti, Pique, Alba, Roberto (booked 19’, 57’, dismissed 57’); Gomes, Denis Suarez (Mascherano 62’), Rakitic (booked 66’)(Iniesta 72’); Luis Suarez (booked 87’, 90’, dismissed 90’), Turan (Busquets 70’(booked 90’+6’)), Messi
Atletico Madrid: Moya; Godin (Hernandez 49’), Savic (booked 76’), Luis (booked 90’+4’), Juanfran; Koke, Niguez, Gaitan (Correa 48’), Carrasco (booked 36’, 69’, dismissed 69’); Torres (Gameiro 61’), Griezmann