Take a fresh look at your lifestyle.

Indonesia Awali Kiprah di Piala Sudirman 2017 dengan Kekalahan

0 1,434

Tiket Pesawat Murah Airy

sudirman cup 2017Jakartakita.com – Tim bulutangkis Indonesia harus menelan pil pahit mengawali kiprahnya di ajang Piala Sudirman 2017 dengan kekalahan. Menghadapi tim bulutangkis India dalam partai pertamanya di Grup 1D, yang berlangsung di Stadion Indoor Carrara, Gold Coast, Australia, Selasa (23/5/2017), tim Merah Putih kalah 1-4.

Dalam pertandingan pertama, ganda campuran Indonesia Tontowi Ahmad/Gloria Emanuelle Widjaja mengalami kekalahan lewat pertarungan tiga game yang berlangsung sekitar sejam. Mereka harus mengakui keunggulan Satwiksairaj Rankireddy/Ashwini Ponnappa pada game pertama dan ketiga serta hanya mampu merebut kemenangan di game kedua, dengan skor 20-22, 21-17, dan 19-21.

Pertandingan berikutnya Jonatan Christie yang menjadi andalan Indonesia di sektor tunggal putra kalah dua game langsung 15-21 dan 16-21 dari Kidambi Srikanth. Jonatan tumbang dalam waktu sekitar 40 menit, membuat Indonesia tertinggal 0-2 dari India.

Related Posts
1 daripada 7,056

Asa tim Merah Putih kemudian sempat kembali bangkit setelah pada pertandingan ketiga ‘duo minion’ Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo berhasil menundukkan ganda putra India Rankireddy/Chirag Shetty dua game langsung 21-9 dan 21-17 dalam waktu kurang dari setengah jam.

Tapi kekalahan dalam awal kiprah di ajang Piala Sudirman 2017 tak terelakkan bagi Indonesia setelah pada pertandingan ke-empat tunggal putri Indonesia Fitriani harus mengakui keunggulan Pusarla V Sindhu 8-21 dan 19-21 dalam waktu sekitar 40 menit. Indonesia dipastikan kalah karena telah tertinggal 1-3 dari India.

Lalu pada pertandingan terakhir Della Destiara Haris/Rosyita Eka Putri Sari berhadapan dengan ganda putri India Ashwini Ponnappa/Reddy N Sikki. Serupa dengan Jonatan dan Fitriani, Della/Rosyita juga mengalami kekalahan dua game langsung. Mereka kalah dengan skor 12-21 dan 19-21 dari Ashwini/Reddy dalam waktu 45 menit.

Meski kalah dari India, Indonesia masih menyimpan peluang untuk lolos ke babak perempat final. Syaratnya tim Merah Putih harus bisa mengalahkan Denmark pada partai kedua babak grup yang berlangsung Rabu (24/5/2017).


Tinggalkan komen