Take a fresh look at your lifestyle.

Ketahui Karakter Lewat Kondom Favoritmu!

0 3,443

Tiket Pesawat Murah Airy

foto : dok. Fiesta
foto : dok. Fiesta

Jakartakita.com – Tahukah Anda, bahwa ternyata setiap tipe kondom menyimpan rahasia tentang kepribadian penggunanya.

Saat ini, terdapat beragam pilihan kondom yang ada di pasaran mulai dari aroma/rasa hingga fitur yang berbeda-beda, untuk meningkatkan kualitas hubunganmu dengan pasangan.

Dikutip dari pendapat Psikolog dan Sexpert Kondom Fiesta, Elizabeth Santosa (Lizzy) dalam siaran pers yang diterima Jakartakita.com baru-baru ini, diungkapkan beberapa karakter berdasarkan kondom favorit dari para pengguna, yaitu;

Flavored Condoms

Kondom yang memiliki varian rasa atau aroma ini mengandung aphrodisiac sensation yang dapat menambah gairah Anda dengan pasangan. Ada berbagai varian flavored condoms di Indonesia yang diciptakan untuk meningkatkan hubungan Anda dengan pasangan.

Berikut mungkin salah satu yang menjadi favorit Anda:

Strawberry: The Lover

“Strawberry merupakan salah satu varian kondom yang paling diminati masyarakat Indonesia” ujar Sutan Musa, Brand Manager Kondom Fiesta.

Penyuka kondom strawberry memiliki karakteristik yang ramah. Mereka adalah pecinta ulung yang emotional oriented, peka dan sangat memahami perasaan wanita. Layaknya aroma manis dalam buah strawberry, pria penyuka kondom strawberry juga sangat sweet dan romantis dalam memperlakukan wanita.

Banana: The Gentle

Orang yang menyukai kondom dengan aroma pisang, biasanya merupakan pribadi yang lembut, hangat, serta penyuka kecantikan fisik.

Mereka adalah orang yang tidak segan untuk memberikan stimulasi kepada pasangannya, karena mereka menyukai durasi foreplay yang lama.

Bubble Gum: The Playful

Penyuka kondom bubble gum mempunyai kepribadian yang ceria, berjiwa muda dan riang. Mereka gemar melakukan berbagai hal yang menyenangkan, serta memiliki memori tentang masa kecil yang sangat kuat.

Durian: The Brave

Jika kamu merupakan salah satu dari penggemar kondom durian, berarti kamu adalah seorang yang pemberani, unik, dan anti mainstream. Kamu senang mengeksplor hal-hal baru yang berbeda. Untuk urusan seksual, penyuka kondom durian menyenangi posisi bercinta yang inovatif dan tidak biasa. Tercermin kan, dari bau durian yang eksotis.

Mint: The Confident

Related Posts
1 daripada 6,346

Penggemar kondom mint merupakan orang yang penuh percaya diri, ambisius, dan komunikatif. Mereka termasuk orang yang dapat diandalkan dan penuh perhatian dengan pasangan.

Featured Condoms

Selain kondom dengan varian aroma/rasa, terdapat pula kondom dengan varian fitur yang dapat memberikan keseruan pengalaman bercinta bagi kamu dan pasangan.

Kamu termasuk penggemar kondom berfitur? berikut condoms personality yang perlu kamu tahu:

Ultra Thin: The Naturalist

Penggemar kondom Ultra Thin merupakan orang yang natural oriented, sangat menyukai aktivitas outdoor seperti mendaki gunung, hiking, serta berbagai olahraga outdoor lainnya. Mereka adalah pribadi yang bersahaja, namun sangat terbuka, dan tidak suka dibatasi.

Ultra Safe: The Controller Ultra Safe

Merupakan kondom dengan extra lubricant, yang dapat memberikan kenyamanan lebih pada saat berhubungan. Penyuka Ultra Safe cenderung memiliki kontrol diri yang lebih baik, dan suka mengambil komando. Mereka memiliki tingkat security yang tinggi, kalkulatif dan tidak terlalu suka mengambil risiko.

Extreme: The Adventurer

Penyuka kondom Extreme merupakan orang yang gemar berpetualang dan senang mengambil risiko. Layaknya semua all-in-one fitur yang terdapat dalam varian kondom Extreme, mereka sangat menyukai aktivitas yang dapat memacu adrenalin seperti extreme camping, bungee jumping, hingga berbagai hobi ekstrem lainnya.

Neon: The Flashy

Para penggemar kondom Neon atau glow in the dark umumnya merupakan attention seeker. Mereka memiliki tingkat kepercayaan diri yang tinggi, selfcentered, dan berusaha membuat momen bercinta selalu fun dan playful.

Earthquake: The Reliable

Kamu termasuk penikmat kondom bervibrator? Kamu merupakan seorang pleasure seeker sejati dan orang yang menghargai adanya proses. Selain itu, sifatmu yang selalu mengedepankan kepentingan orang lain membuatmu menjadi pribadi yang dapat diandalkan.

Selain itu, menurut hasil penelitian California Psychological Inventory tahun 1994 yang dilakukan terhadap 132 laki-laki heteroseksual, terungkap bahwa laki-laki pemakai kondom mempunyai kepribadian yang visioner serta mempunyai kompetensi sosial yang baik, dibandingkan dengan mereka yang tidak memakai kondom dalam tiga bulan terakhir.

Lebih lanjut, Lizzy, Sexpert Kondom Fiesta ini menambahkan, apapun kondom pilihan Anda, alangkah baiknya untuk mencoba berbagai macam varian kondom lain untuk melihat kecocokan kamu dan juga pasangan.

“Mencoba berbagai macam varian kondom akan menambah momen bercinta kamu menjadi dinamis dan menyenangkan,” ujarnya.

So what type of condom are you?

 


Tinggalkan komen