Pecinta Moge Rayakan HUT RI Gelar ‘Kirab 1000 Bendera’ di Melawai Bike Week
Jakartakita.com – Sabtu, 19 Agustus 2017 kemarin, dalam rangka merayakan Hari Kemerdekaan RI ke-72 di gelar Melawai Bike Week yang mengusung ‘Kirab 1000 Bendera’.
Menurut Alfin Mulia Rahman selaku President BMW Motorrad dan panitia penyelenggara Ajang ‘Kirab 1000 Bendera’, ajang ini diperuntukkan untuk meningkatkan kecintaan terhadap bangsa dan Negara.
“Berawal dari rasa dan keinginan kami untuk meningkatkan kesadaran berbangsa dan bertanah air serta kembali mempertemukan semua pencinta motor besar dan dalam merayakan hari bersejarah bangsa Indonesia, yang mencetuskan kami membuat gagasan untuk menyatukan bikers dalam kegiatan yang bertajuk Melawai Bike Week,” terang Alfin saat konferensi pers di Jakarta, Sabtu (19/8/2017).
Diharapkan, dengan kegiatan bergengsi ini mampu meningkatkan solidaritas dan menunjukkan bila bikers Indonesia juga punya rasa nasionalisme dan patriotisme.
Sementara itu, H. Tri Kurniadi, DAH, M.Si selaku Walikota Administrif Jakarta Selatan mengungkapkan, setiap gelaran bike week di seluruh dunia, yang sering diadakan selalu dapat menggerakkan sektor pariwisata.
Ini yang juga tak luput dilakukan oleh pemerintah saat ini baik pusat maupun daerah sedang menggalakkan industri ini.
Dijelaskan, Jakarta yang merupakan kota urban sehingga selain wisata alam dan budaya tradisional, juga dapat menggali potensi urban culture melalui kegiayan motorcycle festival, sehingga dapat menjadi salah satu wisata alternative yang menarik minat turis khususnya para pencinta kendaraan roda dua baik dari dalam maupun luar negeri.
Adapun ajang ‘Kirab 1000 Bendera’ di event bergengsi Melawai Bike Week merupakan kegiatan awal menuju Asian Games 2018 mendatang.
“Untuk pemilihan Melawai sebagai lokasi acara, dikarenakan Blok M kedepannya akan menjadi destinasi unggulan di Jakarta Selatan, sehingga dengan adanya event ini akan semakin mengangkat Blok M sebagai wilayah yang strategis di Jakarta Selatan,” tandas Tri. (Edi Triyono)