Jakartakita.com – Sriwijaya FC Palembang dapat mengalahkan tim tamu Persela Lamongan dengan skor 2-0 dalam pertandingan Liga 1 yang berlangsung di Stadion Gelora Sriwijaya, Palembang, Sumatera Selatan, Selasa (26/9/2017) petang WIB.
Sriwijaya dapat unggul terlebih dahulu berkat gol Marckho Meraudje (47’). Gol dihasilkan dengan sebuah sundulan menyambar bola yang diluncurkan marquee player Sriwijya, Tijani Belaid, dari tendangan bebas.
Pada menit ke-64, Sriwijaya harus kehilangan Manda Cingi yang menerima kartu merah dari kartu kuning kedua akibat melanggar Eka Ramdani. Meski bermain dengan hanya 10 pemain di lapangan, Sriwijaya dapat menggandakan keunggulan.
Berawal dari keberhasilan Nur Iskandar merebut bola dari kaki bek Persela Eky Taufik, bola lalu diumpankan kepada Alberto ‘Beto’ Goncalves dari sayap kanan. Beto melakukan gerakan memutar badan kemudian menyarangkan si kulit bundar ke gawang Persela dengan sepakan kaki kiri (73’).
Kemenangan yang diraih membawa tim Laskar Wong Kito besutan pelatih Hartono Ruslan naik ke peringkat 12 dengan mengoleksi 31 poin dari 26 pertandingan. Sedangkan kekalahan membuat tim Laskar Joko Tingkir asuhan pelatih Aji Santoso turun ke peringkat 13 dengan tetap mengumpulkan 30 poin.
Susunan Pemain
Sriwijaya FC Palembang: Sandy; Bobby, Gilang, Marckho (kk 48’)(Faris 78’), Roby; Belaid (Ichsan 74’), Hyun-Goo, Manda (kk 45’, 64’, km 64’); Beto (Rizsky Dwi 90’), Hilton, Nur
Persela Lamongan: Ferdiansyah; Aang, Ramon, Eky, Birrul (kk 54’); Agung (Sandi 70’), Eka (Juan 81’), Coelho, Edy (Zainal 70’); Saddil, Samsul