Take a fresh look at your lifestyle.

Festival Wine and Dine Terbesar di Hong Kong Kembali Hadir di Bulan Oktober

0 1,558

Tiket Pesawat Murah Airy

foto : istimewa

Jakartakita.com – Hong Kong memanggil para pecinta makanan dan pecinta wine di seluruh dunia, lewat acara tahunan Festival Wine and Dine ke-9.

Acara yang digelar di Central Harbourfront dari tanggal 26-29 Oktober ini, merupakan pembukaan dari Hong Kong Great November Feast, satu bulan yang penuh dengan acara wine, festival jalanan, dan kenikmatan gastronomi.

Dalam siaran pers yang diterima Jakartakita.com, baru-baru ini disebutkan bahwa acara utama akan menghadirkan lebih dari 400 stan wine dan makanan.

“Bersama dengan Robert Parker Wine Advocate Pavilion terbaru, acara mencicipi makanan dan wine tanpa henti selama empat hari ini akan menghadirkan keriaan yang tidak ingin dilewatkan oleh para pecinta makanan dan wine!” sebut pernyataan dari Hong Kong Tourism Board.

Lorong FeedMe “Tap & Go”

Tahun ini, para foodie sejati harus mengunjungi lorong FeedMe, dimana restoran tergaya dan terkini di Hong Kong berkumpul di bawah satu atap, menampilkan perpaduan dari keunikan dan ciri khas: Restoran bintang tiga Michelin, Bo Innovation dengan “X-treme Chinese Cuisine” dan dengan bergabungnya koki terbaru dari Bib n Hops, menyajikan makanan Korea dengan perpaduan terbaru; Terinspirasi dari bar tapas ternama di London, Barrafina, tapas Spanyol kontemporer milik Cassio disajikan menggunakan bahan terbaik dengan sentuhan tangan para koki hebat; Sajian sedap “nipo-brasileiro” milik DJAPA; Sensasi unik berbagai resep berbahan cabai dari Chilli Fagara; Masakan pan-latin Picada; masakan hot pot dari Drunken Pot; dan makanan Tiongkok tradisional dari Mantan Kepala Koki Kantor Pemerintah Hong Kong, Lai Bun Fu.

Related Posts
1 daripada 8,574

Para pecinta makanan jangan sampai melewatkan berbagai masakan kreatif seperti X-Treme Xiao Long Bao, Ayam Goreng Bib N Hops, Wafel Khusus, dan Tumis Daging Sapi dengan Sake.

Restoran trendi lainnya termasuk A La Maison XXL Seafood & Grill, BLUE, Jinjuu dan Porterhouse.

foto : istimewa

Paviliun Wine

Pencicipan wine berkualitas dimulai di Robert Parker Wine Advocate Pavilion, di mana Anda bisa mencoba wine dengan peringkat minimum RP88 dari produsen berkelas, terkenal dan tidak pasaran.

Perjalanan Anda akan dimulai dengan wine dari Spanyol dan Portugal pada hari pertama, diikuti oleh wine dari Amerika Serikat, Afrika Selatan, Australia, Selandia Baru, Prancis dan Amerika Latin.

Penggemar wine klasik berkelas jangan sampai melewatkan Paviliun Grand Wine, di mana Anda bisa mencicipi Clos Apalta Valle de Colchagua 2014 (Chile); Seña Valle de Aconcagua 2015 (Chile); dan Valdicava Brunello di Montalcino Madonna del Piano Riserva 2010 (Italia), semuanya adalah wine luar biasa dengan karakter yang kompleks dan mendalam, yang mencapai nilai 100 poin sempurna oleh James Suckling.

Anda siap merapat ke TKP?

 

 

Tinggalkan komen