Take a fresh look at your lifestyle.

Atasi Caen 2-0, Monaco Lolos ke Babak Delapan Besar Coupe de la Ligue

0 1,038

Tiket Pesawat Murah Airy

Jakartakita.com – AS Monaco berhasil mengatasi tamunya Caen dengan skor 2-0 dalam pertandingan babak 16 besar Coupe de la Ligue 2017/18 yang berlangsung di Stade Louis II, Rabu (13/12/2017) dini hari WIB.

Gol pertama Monaco dihasilkan Guido Carrillo dengan sepakan kaki kanan menuntaskan umpan terobosan Rony Lopes (33’). Lalu gol kedua dicetak Radamel Falcao lewat tembakan dari luar kotak penalti Caen (85’).

Related Posts
1 daripada 3,598

Kemenangan yang diraih memastikan tim asuhan pelatih Leonardo Jardim lolos ke babak delapan besar. Selain Monaco, Angers dan Toulouse juga turut memastikan diri lolos ke babak selanjutnya berkat kemenangan yang diraih dini hari WIB tadi.

Angers menundukkan tamunya Metz 1-0 di Stade Raymond Kopa berkat gol Angelo Fulgini (52′). Sedangkan Toulouse mengalahkan tim tamu Bordeaux dengan skor 2-0 di Stadium Municipal berkat gol-gol Max Gradel (36′ pen) dan Ola Toivonen (53′).


Tinggalkan komen