Take a fresh look at your lifestyle.

Lazio Tumbang di Kandang Steaua

0 961

Tiket Pesawat Murah Airy

Jakartakita.com – Lazio tumbang dengan skor 0-1 saat dijamu FCSB (Fotbal Club Steaua Bucuresti) di National Arena, Bukares, Rumania, Jumat (16/2/2018) dini hari WIB, dalam pertandingan leg pertama babak 32 besar Liga Eropa 2017/18. Gol FCSB dihasilkan Harlem Gnohere dengan sepakan kaki kiri menuntaskan umpan terobosan Constantin Budescu (29’).

Kekalahan juga dialami wakil Italia lainnya di babak 32 besar Liga Eropa, Napoli dan Atalanta, dalam pertandingan leg pertama yang berlangsung dini hari WIB tadi. AC Milan menjadi satu-satunya klub dari Negeri Pizza yang meraih kemenangan, dengan skor 3-0 di kandang klub Bulgaria Ludogorets Razgrad.

Menjamu klub Jerman RB Leipzig di Stadio San Paolo, Napoli mengalami kekalahan 1-3. Sempat unggul lewat gol Adam Ounas (52′), Il Partenopei kemudian berbalik kebobolan gol-gol Leipzig yang dicetak Timo Werner (61′, 90’+3′) dan Bruma (74′).

Sedangkan Atalanta yang dijamu klub Jerman Borussia Dortmund di Signal Iduna Park tersungkur dengan skor 2-3. Kedua gol Atalanta dihasilkan Josip Ilicic (51′, 56′), sementara gol-gol Dortmund dicetak Andre Schurrle (30′) dan Michy Batshuayi (65′, 90’+1′).

Pertandingan leg kedua babak 32 besar Liga Eropa 2017/18 akan berlangsung Jumat (23/2/2018) dini hari WIB.

 

Hasil pertandingan lainnya leg pertama babak 32 besar Liga Eropa 2017/18:

Partizan Belgrade 1-1 Viktoria Plzen

Leandre Tawamba (58′) – Milan Mitrovic dismissed 85′ ; Radim Reznik (81′)

Olympique Lyon 3-1 Villarreal

Tanguy Ndombele (46′), Nabil Fekir (49′), Memphis Depay (82′) ; Pablo Fornals (63′)

Glasgow Celtic 1-0 Zenit St Petersburg

Callum McGregor (78′)

Related Posts
1 daripada 3,598

AEK Athens 1-1 Dynamo Kiev

Astrit Ajdarevic (80′) ; Viktor Tsygankov (19′)

Spartak Moskwa 1-3 Athletic Bilbao

Luiz Adriano (60′) ; Aritz Aduriz (22′, 39′), Ilya Kutepov (45’+1′ bd)

Real Sociedad 2-2 FC Salzburg

Alvaro Odriozola (57′), Adnan Januzaj (80′) ; Mikel Oyarzabal (27′ bd), Takumi Minamino (90’+4′)

Nice 2-3 Lokomotiv Moskwa

Mario Balotelli (4′, 28′ (pen)) – Racine Coly dismissed 67′ ; Manuel Fernandes (45′ (pen), 69′, 77′)

Olympique Marseille 3-0 Braga

Valere Germain (4′, 69′), Florian Thauvin (74′)

FC Astana 1-3 Sporting CP

Marin Tomasov (7′) – Yuri Logvinenko dismissed 62′ ; Bruno Fernandes (48′ (pen)), Gelson Martins (50′), Seydou Doumbia (55′)

Red Star Beograd 0-0 CSKA Moskwa


Tinggalkan komen