Laga Atletico Kontra Betis Berakhir Tanpa Gol
Jakartakita.com – Laga La Liga antara Atletico Madrid dengan tim tamu Real Betis yang berlangsung di Estadio Wanda Metropolitano, Senin (23/4/2018) dini hari WIB, berakhir imbang tanpa gol.
Tambahan satu poin dari hasil imbang yang terjadi membuat Atletico besutan pelatih Diego Pablo Simeone yang berada di peringkat kedua kini mengoleksi 72 poin dari 34 pertandingan. Betis asuhan pelatih Quique Setien di peringkat lima dengan 56 poin.
Meski gagal menghasilkan gol, Atletico bukan tanpa peluang dalam pertandingan melawan Betis. Fernando Torres berhasil melewatkan bola dari hadangan kiper Betis Dani Gimenez pada menit ke-25. Namun sebelum si kulit bundar melewati garis gawang, dapat dihalau bek Betis Aissa Mandi dengan sundulan.
Pada menit ke-32, Gimenez mengalami cedera saat melakukan halauan bola. Ia kemudian digantikan Pedro Lopez. Jelang turun minum, sepakan Ryad Boudebouz dapat dibendung kiper Atletico Jan Oblak.
Di babak kedua, Betis dapat menghasilkan beberapa ancaman ke gawang Atletico. Tembakan Lorenzo Moron Garcia dari luar kotak penalti Atletico dapat dihentikan Oblak pada menit ke-59, demikian tendangan Cristian Tello pada menit ke-68.
Semenit berselang, tembakan Tello membuat bola menerpa tiang gawang kiri Atletico. Pada menit ke-83, sepakan Antonio Barragan ditepis Oblak keluar lapangan.
Susunan Pemain
Atletico Madrid: Oblak; Gimenez (booked 90’+2’), Hernandez, Savic; Partey, Gabi (booked 90’+2’), Niguez, Juanfran (Vrsaljko 65’); Torres, Vitolo (Koke 63’), Correa (Griezmann 63’)
Real Betis: Gimenez (Lopez 39’); Bartra (booked 88’), Amat (booked 90’+2’), Mandi, Garcia; Ruiz (booked 27’), Firpo (booked 62’), Barragan; Moron Garcia, Tello (Campbell 83’(booked 90’+2’)), Boudebouz (Joaquin 65’)
Hasil pertandingan La Liga lainnya:
Las Palmas 0-4 Alaves
Munir El Haddadi (51′, 73′), Alvaro Medrán (79′), Ruben Sobrino (90’+1′)
Malaga 2-0 Real Sociedad
Adrian (11′), Youssef En-Nesyri (35′)
Girona 0-2 Espanyol
Gerard Moreno (43′, 55′)