Take a fresh look at your lifestyle.

Persija Telan Kekalahan di Singapura

0 1,947

Tiket Pesawat Murah Airy

foto: dok. persija

Jakartakita.com – Persija Jakarta menelan kekalahan dengan skor 2-3 dalam lawatannya ke Singapura, menghadapi tim tuan rumah Home United dalam pertandingan leg pertama semifinal zona ASEAN Piala AFC 2018 yang berlangsung di Stadion Jalan Besar, Selasa (8/5/2018) malam WIB.

Gol-gol Persija dicetak Ramdani Lestaluhu (32’, 49’), sedangkan gol-gol Home United berasal dari gol bunuh diri bek tim Macan Kemayoran Maman Abdurrahman (2’), gol Song Ul-Young (9’), dan Hafiz Nor (79’).

Persija akan berlaku sebagai tim tuan rumah dalam pertandingan leg kedua yang berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Selasa (15/5/2018) malam WIB.

Persija kebobolan saat laga baru berjalan dua menit akibat kesalahan yang dilakukan Maman. Dalam upaya menghalau umpan silang Shahril Ishak dari sayap kanan, sundulan Maman malah membuat bola bersarang ke gawang sendiri.

Related Posts
1 daripada 7,133

Sekitar tujuh menit berselang, Persija tertinggal 0-2. Ul-Young mencetak gol ke gawang Persija dengan sepakan kaki kanan setelah melewati Maman dan merangsek masuk kotak penalti.

Ramdani kemudian dapat memperkecil ketertingalan Persija pada menit ke-32. Gol dihasilkan dengan sundulan memaksimalkan sepak pojok Riko Simanjuntak. Di awal babak kedua, Ramdani menorehkan gol penyama kedudukan dengan proses yang sama, dengan sundulan terhadap sepak pojok Riko.

Namun Persija pada akhirnya tak terhindarkan dari kekalahan, setelah Nor menyarangkan bola ke gawang tim asuhan pelatih Stefano Cugurra Teco lewat tembakan dari luar kotak penalti. Kiper Rizky Darmawan, yang menjadi andalan di bawah mistar gawang dengan absennya kiper utama Andritany Ardhiyasa akibat cedera, gagal membendung bola yang sempat memantul lapangan.

 

Susunan Pemain

Home United: Rudy Khairullah; Juma’at Jantan (Christopher James van Huizen 85′), Abdil Qaiyyim, Shakir Hamzah, Aqhari Abdullah (kk 33’); Anumanthan Mohan Kumar, Izzin Shafiq, Fazli Ayob (Sirina Camara 58′), Shahril Ishak (Hafiz Nor 73′), Faritz Abdul Hameed; Song UI-Young

 

Persija Jakarta: Rizky Darmawan; Ismed Sofyan, Vava Mario Yagalo, Maman Abdurrahman, Valentino Telaubun; Riko Simanjuntak, Rohit Chand, Sandi Darma Sute (kk 43’)(Asri Akbar 90′), Novri Setiawan (Addison Alves 59′), Ramdani Lestaluhu (Yan Pieter Nasadit 71′); Marko Simic


Tinggalkan komen