Take a fresh look at your lifestyle.

Jebolan The Voice Kids 2016 Rilis Album Bertajuk ‘Aku Anak Indonesia’

0 2,876

Tiket Pesawat Murah Airy

foto : jakartakita.com/arul

Jakartakita.com – Universal Music Indonesia bekerjasama dengan PT Jagonya Musik Sport Indonesia (JMSI) dan KFC meluncurkan album bertajuk ‘Aku Anak Indonesia’ yang dibawakan oleh tiga vokalis jebolan ajang pencarian bakat The Voice Kids Indonesia 2016.

Mereka adalah Christopher Edgar (Christo), Muhammad Raja Giannuca Putra (Nuca) dan Tasya Sherin Azzahra (Tasya).

Menurut Peter Hendarmin, selaku Marketing and Sales Universal Music Indonesia, album untuk anak Indonesia sangat jarang, khususnya yang bertemakan ‘Kebangsaan’ atau ‘Cinta Tanah Air’.

Dengan dirilisnya album ini, lagu nasional diharapkan dapat dinikmati di setiap kondisi dan oleh semua generasi.

Related Posts
1 daripada 3,470

“Pertama, memang album untuk anak Indonesia itu jarang. Yang kedua, kita kalau ngomongin semangat nasionalisme, semua lagu kebangsaan bisa dituangkan oleh anak-anak ke keluarga, ke masyarakat, supaya niat bangsa ini menjadi satu kesatuan bisa terlaksana,” ungkap Peter Hendarmin di Jakarta, Rabu (06/6/2018).

“Ini lagu-lagu yang sudah dinyanyikan anak-anak dari zamannya kita kecil dulu sampai yang diajarkan di sekolah. Jadi ini semua lagu-lagu yang sangat familiar oleh anak-anak dan oleh orang dewasa juga. Jadi niat kita memang untuk menumbuhkan rasa nasionalisme di negara kita yang tercinta ini,” sambungnya.

foto : jakartakita.com/arul

Berikut 10 Lagu yang ada di album ‘Aku Anak Indonesia’ :

  1. Anak Indonesia – Christopher Edgar (Christo)
  2. Bangun Pemudi Pemuda – Tasya Sherin Azzahra (Tasya) dsn Sosila Mega Septianti
  3. Kebyar Kebyar – Rafi Galsa (Rafi)
  4. Satu Nusa Satu Bangsa – Christ Eygrha Carbina BR Sinuhaji (Eygra) dan Rachel Farial Maharizki Puri (Rachel)
  5. Bendera – Muhammad Raja Giannuca Putra (Nuca)
  6. Tanah Airku – Theresia Margaretha Gulthom (There)
  7. Indonesia Pusaka – Angelia Domianus (Angel)
  8. Berkibarlah Benderaku – Shyakira Fatiha (Shyakira)
  9. Nusantara (2) – Kaneishia Lathifa Zahra (Kaneishia)
  10. Melomoat Lebih Tinggi – Michelle Tan Dirgantara (Michelletan) dan Fahira Rizani

(Arul)


Tinggalkan komen