Take a fresh look at your lifestyle.

Swiss Ditahan Imbang Kosta Rika

Piala Dunia 2018 - Grup E

0 2,862

Tiket Pesawat Murah Airy

Jakartakita.com – Swiss ditahan imbang Kosta Rika dengan skor 2-2 dalam pertandingan Grup E Piala Dunia 2018 yang berlangsung di Stadion Nizhny Novgorod,Rusia, Kamis (28/6/2018) dini hari WIB. Gol-gol Swiss dicetak Blerim Dzemaili (31′) dan Josip Drmić (88′), sedangkang gol-gol Kosta Rika berasal dari Kendall Waston (56′) dan gol bunuh diri kiper Swiss Yann Sommer (90’+3′).

Meski gagal mengatasi Kosta Rika, Swiss melaju ke babak 16 besar sebagai runner-up Grup E. Tim berjulukan Rossocrociati tersebut mengoleksi lima poin dari tiga pertandingan babak penyisihan grup. Di babak 16 besar, Swiss akan bertemu juara Grup F Swedia di Stadion Saint Petersburg pada 3 Juli mendatang.

Sedangkan Los Ticos besutan pelatih Oscar Ramirez menempati posisi empat klasemen akhir Grup E dengan perolehan satu poin dari hasil seri yang diraih. Kosta Rika gagal melanjutkan kiprahnya ke babak gugur.

Celso Borges nyaris membuat Kosta Rika unggul pada menit keenam. Sundulannya meneruskan umpan silang Bryan Oviedo dari sayap kiri membuat bola mengarah ke pojok kanan bawah gawang Swiss. Si kulit bundar lalu ditepis Sommer sehingga hanya menerpa tiang gawang kanan.

Pada menit ke-10, tendangan keras Daniel Colinders membuat bola menghantam mistar gawang Swiss. Sekitar sembilan menit berselang, sepakan Oviedo dapat ditepis keluar lapangan oeh Sommer.

Memasuki menit ke-31, Dzemaili membawa Swiss unggul dengan gol yang dihasilkan melalui sepakan kaki kanan menuntaskan umpan sundulan Breel Embolo. Gol Dzemaili bertahan menjadi satu-satunya gol yang terjadi di babak pertama.

Related Posts
1 daripada 3,597

Pada menit ke-56, Kosta Rika mampu menyamakan kedudukan. Waston membobol gawang Swiss dengan sundulan memaksimalkan sepak pojok Joel Campbell.

Sundulan Drmic pada menit ke-78 membuat bola menerpa tiang gawang kiri Kosta Rika. Sekitar 10 menit berselang, Drmic menyarangkan bola ke gawang lawan dengan sepakan kaki kanan menuntaskan umpan silang Denis Zakaria dari sayap kanan. Swiss menjadi unggul 2-1

Saat injury time, Kosta Rika memperoleh penalti setelah Campbell dilanggar Zakaria di kotak penalti Swiss. Bryan Ruiz maju sebagai eksekutor tendangan 12 pas, sepakannya membuat bola menerpa mistar gawang Swiss lalu memantul punggung Sommer sehingga masuk ke dalam gawang. Akibat gol bunuh diri Sommer, Swiss ditahan imbang Kosta Rika.

 

Susunan Pemain

Swiss: Sommer; Akanji, Schar (booked 83’), Rodriguez, Lichtsteiner (booked 37’), Dzemaili, Xhaka, Behrami (Zakaria 60’(booked 75’)), Embolo,Shaqiri (Lang 81’); Gavranovic (Drmic 69’)

 

Kosta Rika: Navas; Gonzalez, Waston (booked 89’), Acosta; Guzman (Azofeifa 90’+1’), Borges, Oviedo, Gamboa (booked 11’)(Smith 90’+3’), Ruyz, Colindres (Wallace 81’); Campbell (booked 29’)

Tinggalkan komen