Take a fresh look at your lifestyle.

Ini Dia 6 Tipe Traveler Versi Survey Pegipegi

0 3,473

Tiket Pesawat Murah Airy

foto : istimewa

Jakartakita.com – Bagi masyarakat Indonesia, bulan Agustus 2018 terasa sangat spesial. Selain menjadi tuan rumah dari pesta olahraga terbesar se-Asia, hari libur nasional Kemerdekaan Indonesia ke-73 jatuh pada hari Jumat sehingga masyarakat bisa menikmati long weekend.

Menurut data internal Pegipegi, long weekend banyak dimanfaatkan oleh para pelanggan untuk staycation ke hotel-hotel favorit.

Bicara tentang staycation, Pegipegi sebagai salah satu Online Travel Agent (OTA) ingin memberikan beberapa rekomendasi, khususnya hotel atau akomodasi yang sesuai dengan tipe-tipe traveler Pegipegi.

Mengingat kebutuhan saat traveling berbeda-beda pada setiap pelanggan, tentu pemilihan akomodasi yang tepat, termasuk fasilitasnya, menjadi ‘salah satu hal wajib’ agar pengalaman liburan terasa semakin menyenangkan.

Berdasarkan data yang diambil dari Customer Review Pegipegi, para traveler ini dapat digolongkan menjadi enam tipe.

Single Trip (Solo Traveler)

Untuk para single trip, Pegipegi merekomendasikan untuk memilih akomodasi yang dilengkapi dengan fasilitas kolam renang dan layanan spa. Itu karena kedua fasilitas tersebut cocok untuk menikmati ‘me time’. Akomodasi yang dekat dengan atraksi menarik seperti mal atau pusat perbelanjaan juga bisa dipilih sebagai alternatif hiburan.

Couple Trip

Bagi yang ingin berlibur atau staycation bersama pasangan, Pegipegi merekomendasikan untuk memilih akomodasi dengan fasilitas kolam renang pribadi atau private pool. Pilih juga akomodasi yang menawarkan pemandangan cantik, seperti gunung atau laut. Selain itu, fasilitas hotel yang menyediakan paket breakfast dan dinner romantis bisa menambah liburan menjadi semakin spesial bersama pasangan.

Related Posts
1 daripada 6,318

Business Trip

Bagi business traveler, liburan bukan menjadi fokus utama. Pemilihan akomodasi dengan fasilitas business center sangat direkomendasikan, karena bisa mendukung kebutuhan. Usai lelah menjalani aktivitas bisnis, pelanggan bisa memanfaatkan layanan spa untuk melepaskan penat. Fasilitas lain yang cocok di tipe ini yaitu dekat dengan mal atau pusat perbelanjaan.

foto : istimewa

Travel with Friends & Group Tour

Bagi pelanggan yang berencana melakukan perjalanan bersama teman atau group tour, sangat direkomendasikan memilih akomodasi yang nyaman dan strategis. Pemilihan hotel yang menyediakan promo juga bisa lebih meringankan kantong. Itu karena traveler jenis ini biasanya butuh kamar dengan jumlah lebih dari satu. Berdasarkan data yang Pegipegi punya, tipe traveler ini mementingkan fasilitas basic seperti air conditioner, room internet connection dan free lobby wifi.

Family Trip

Bagi yang ingin berlibur bersama keluarga, Pegipegi merekomendasikan akomodasi dengan fasilitas lengkap dan ramah anak. Mulai dari kolam renang, area bermain, layanan spa, pusat kebugaran, kamar mandi bathtub, sampai lokasi strategis yang dekat dengan pusat perbelanjaan dan tempat wisata, atau atraksi menarik lainnya.

Dari semua tipe traveler ini, ada sekitar 80% basic facilities yang paling banyak diminati. Fasilitas tersebut diantaranya, adalah; air conditioner, room internet connection, free lobby wifi, dan non smoking area. Sedangkan sekitar 20% lainnya memilih hotel dengan fasilitas pelengkap seperti kolam renang, TV satelit, atraksi terdekat, mini bar, business center, gym center dan fasilitas pelengkap hotel lainnya.

“Pilihlah akomodasi yang sesuai dengan kebutuhan Anda. Sebelum memesan, pastikan Anda telah membaca berbagai informasi yang dibutuhkan. Di Pegipegi, pelanggan bisa memilih akomodasi dengan mudah, mulai dari tarif, bintang, fasilitas favorit, review, atraksi menarik terdekat, tipe kamar, hingga informasi lain di sekitarnya,” terang Evlin Winter, selaku Sr. Strategic Marketing Manager Pegipegi dalam siaran pers yang diterima Jakartakita.com, baru-baru ini.

Ditambahkan, bagi yang ingin berlibur sekaligus mendukung langsung tim Indonesia, bisa langsung memanfaatkan promo“Dukung Timnas” dalam rangka Asian Games 2018 yang berlangsung sampai awal September 2018.

Promo ini menawarkan diskon tiket pesawat Rp 300.000, hotel sampai dengan 20%, dan tiket kereta api Rp 50.000 khusus pemesanan via aplikasi Pegipegi. (Hendry)


Tinggalkan komen