Take a fresh look at your lifestyle.

Southampton Gagal Kalahkan Brighton

0 2,714

Tiket Pesawat Murah Airy

Jakartakita.com – Southampton gagal mengalahkan tamunya Brighton & Hove Albion dalam pertandingan Liga Inggris yang berlangsung di Stadion St Mary, Selasa (18/9/2018) dini hari WIB, meski sempat unggul dua gol terlebih dahulu. Laga berakhir dengan skor 2-2.

Pierre-Emile Hojbjerg membuka keunggulan The Saints saat babak pertama tersisa 10 menit. Gol dihasilkan dengan tendangan geledek dari luar kotak penalti The Seagulls.

Pada menit ke-63 Southampton mendapat penalti setelah Danny Ings dilanggar Gaetan Bong di kotak penalti Brighton. Ings sendiri maju sebagai eksekutor tendangan 12 pas dan dapat menyarangkan bola ke pojok kanan bawah gawang Brighton dengan sepakan kaki kanan.

Brighton lalu memperkecil ketertinggalan pada menit ke-67. Shane Duffy membobol gawang tim tuan rumah dengan sundulan memaksimalkan tendangan bebas Anthony Knockaert dari sayap kanan.

Brighton selamat dari kekalahan setelah Glenn Murray berhasil mengeksekusi penalti pada menit tambahan pertama babak kedua. Penalti diperoleh Brighton setelah Duffy dilanggar James Ward-Prowse di kotak penalti Southampton.

Hasil imbang yang terjadi membuat Southampton yang ditangani pelatih Mark Hughes kini menempati peringkat 13 dengan mengoleksi lima poin dari lima pertandingan. Brighton yang diarsiteki pelatih Chris Hughton di urutan 14 juga dengan lima poin.

 

Susunan Pemain

Southampton: McCarthy (kk 86’); Hoedt, Vestergaard, Bertrand, Soares (kk 56’); Hojbjerg, Lemina, Elyounoussi (Ward-Prowse 76’); Ings (Davis 84’), Long (Gabbiadini 76’)

 

Related Posts
1 daripada 3,598

Brighton & Hove Albion: Ryan; Dunk, Duffy, Stephens (kk 77’), Bong; Montoya, Bissouma (Locadia 76’(kk 90’+2’), Propper, March (Jahanbakhsh 71’), Knockaert (kk 90’+1’); Murray

 

Hasil pertandingan lainnya:

La Liga

Girona 3-2 Celta Vigo

Cristhian Stuani 22′, 56′, Pedro Alcala 37′ ; Iago Aspas 34′, Sofiane Boufal 87′ – Gustavo Cabral km 90’+2′

 

Serie A

SPAL 2-0 Atalanta

Andrea Petagna 50′, 56′


Tinggalkan komen