Riset Nielsen : Pembelian Grosir Online Meningkat Hingga 15% dalam Dua Tahun Terakhir
Diperkirakan Mencapai USD 70 Miliar untuk FMCG Online
Jakartakita.com – Survei yang dilakukan Nielsen baru-baru ini bertajuk The 2018 Nielsen Connected Commerce Report menyebutkan, pembelian online untuk bahan makanan kemasan dan segar telah melonjak hingga 15% dalam dua tahun terakhir, dengan peningkatan kepercayaan konsumen dalam ekosistem pembelian online yang mengarah pada pembelian sejumlah kategori produk yang lebih luas.
The 2018 Nielsen Connected Commerce Report juga melaporkan, bahwa 95% dari konsumen global yang memiliki akses ke internet telah melakukan pembelian secara online, naik 1% dibandingkan tahun 2017 dan 2% dibandingkan dengan tahun 2016.
Laporan ini juga mengungkapkan, sebanyak 26% konsumen digital membeli bahan makanan segar secara online, meningkat sebesar 15% antara tahun 2016 dan 2018, yang berkontribusi terhadap pertumbuhan e-commerce FMCG secara keseluruhan, dimana Nielsen memperkirakan meningkat sekitar USD 70 miliar secara global dalam dua tahun terakhir.
“Dari pelacakan evolusi e-commerce di negara-negara perintis seperti Korea Selatan di mana penjualan online sekarang secara mengejutkan menyumbang 20% dari total sektor FMCG, kami tahu bahwa konsumen mengikuti pola perilaku belanja online tertentu,” kata Pete Gale, Retailer Services, Nielsen dalam siaran pers yang diterima Jakartakita.com, baru-baru ini.
“Perjalanan (travel), fesyen dan buku adalah kategori yang khas untuk pembeli daring pertama kali, namun seiring meningkatnya tingkat pengenalan, kenyamanan, dan kepercayaan konsumen, daftar kategori mereka meluas ke area seperti kecantikan, perawatan pribadi, dan produk bayi, dan kemudian bergerak lebih luas lagi ke kategori makanan kemasan dan segar. Ini dibuktikan dengan lompatan signifikan yang telah kami lihat dalam pembelian online pada pengiriman bahan makanan dan makanan jadi dalam beberapa tahun terakhir,” jelasnya lagi.
Laporan Nielsen tersebut juga mengungkapkan bahwa konsumen lebih terbuka untuk membeli bahan makanan kemasan dan segar secara online bila mereka ditawarkan opsi pembelian dan jaminan kualitas tertentu.
Hampir setengah (49%) konsumen mengatakan bahwa jaminan uang kembali untuk produk yang tidak sesuai dengan yang dipesan akan mendorong mereka untuk membeli secara online.
Adapun sebanyak 45% konsumen tertarik dengan layanan penggantian produk pada hari yang sama untuk produk yang tidak tersedia, sementara 44% mencari layanan pengiriman gratis untuk pembelian di atas pembelanjaan minimum.