Take a fresh look at your lifestyle.

Spurs Kalahkan Everton 6-2

0 3,673

Tiket Pesawat Murah Airy

Jakartakita.com – Tottenham Hotspur sukses mengalahkan tim tuan rumah Everton dengan skor 6-2 dalam pertandingan Liga Inggris yang berlangsung di Stadion Goodison Park, Minggu (23/12/2018).

Everton unggul terlebih dahulu pada menit ke-21, lewat gol yang dihasilkan Theo Walcott melalui sontekan kaki kanan menuntaskan umpan tarik Dominic Calvert-Lewin.

Spurs lalu menyamakan kedudukan enam menit berselang, setelah Son Heung-Min menyarangkan bola ke gawang The Toffees dengan tendangan kaki kanan usai menguasai si kulit bundar yang gagal dihalau Kurt Zouma dan kiper Jordan Pickford akibat kesalahan komunikasi antara keduanya.

Spurs dapat berbalik unggul pada menit ke-35 berkat gol yang ditorehkan Dele Alli melalui sepakan kaki kanan menyambar bola rebound tangkisan Pickford terhadap tendangan Heung-Min. Sekitar tujuh menit setelah itu, Harry Kane menambah keunggulan Spurs menjadi 3-1 setelah menyarangkan bola ke gawang Everton dengan sontekan kaki kanan menyambar bola rebound tendangan bebas Kieran Trippier yang membentur tiang gawang kiri tim tuan rumah.

Di awal babak kedua, tepatnya pada menit ke-48, Christian Eriksen menciptakan gol keempat Spurs dalam laga dengan tendangan kaki kanan dari luar kotak penalti lawan. Tiga menit berselang, Everton memperkecil ketertinggalan setelah Gylfi Sigurdsson menghasilkan gol dengan sepakan kaki kanan usai merangsek masuk kotak penalti Spurs.

Memasuki menit ke-61, Heung-Min mencetak gol keduanya dalam laga untuk membuat Spurs unggul 5-2. Pemain Korea Selatan berusia 26 tahun tersebut menuntaskan umpan terobosan Erik Lamela dengan tendangan kaki kanan. Pada menit ke-74, giliran Kane mencetak gol keduanya dalam laga dengan sontekan kaki kanan memaksimalkan umpan silang Heung-Min dari sayap kiri.

Gol Kane bertahan menjadi gol terakhir yang tercipta dalam laga. Kemenangan yang diraih membawa tim asuhan pelatih Mauricio Pochettino yang menempati peringkat tiga klasemen kini mengoleksi 42 poin dari 18 pertandingan. Sedangkan Everton yang ditangani pelatih Marco Silva tertahan di posisi 11 klasemen dengan 24 poin akibat tumbang di kandang sendiri.

 

Susunan Pemain

Everton: Pickford; Zouma, Keane, Digne, Coleman; Gomes (Schneiderlin 53’), Davies, Sigurdsson (Tosun 83’); Calvert-Lewin, Richarlison (Bernard 75’), Walcott

 

Tottenham Hotspur: Lloris; Alderweireld, Sanchez, Davies, Trippier (kk 32’); Winks, Alli (Lamela 45’), Eriksen (kk 71’), Sissoko (Moura 83’); Kane, Heung-Min (Skipp 79’)

 

Hasil pertandingan lainnya:

La Liga

Rayo Vallecano 2-1 Levante

Tono 23′ (bd), Raul de Tomas 67′ ; Ruben Rochina 60′

Related Posts
1 daripada 3,597

Leganes 1-1 Sevilla

Mikel Vesga 5′ ; Wissam Ben Yedder 90’+1′ – Franco Vazquez km 45’+2′

Valencia 2-1 Huesca

Dani Parejo 25′, Cristiano Piccini 90’+4′ ; Cucho Hernandez 72′ (pen)

*La Liga memasuki masa libur musim dingin sebelum kembali dimulai pada 5 Januari 2019

 

Bundesliga

TSG Hoffenheim 1-1 Mainz

Kerem Demirbay 11′ ; Jean-Philippe Mateta 16′

FC Augsburg 2-3 VfL Wolfsburg

Rani Khedira 49′, Sergio Cordova 58′ ; Josuha Guilavogui 33′, William 41′, Yannick Gerhardt 89′

*Bundesliga memasuki masa libur musim dingin sebelum kembali dimulai pada 19 Januari 2019

 

Ligue 1

Bordeaux 1-1 SC Amiens

Samuel Kalu 22′ ; Eddy Gnahore 87′

*Ligue 1 memasuki masa libur musim dingin sebelum kembali dimulai pada 9 Januari 2019

Tinggalkan komen