Take a fresh look at your lifestyle.

City Libas Southampton 3-1

0 5,093

Tiket Pesawat Murah Airy

Jakartakita.com – Manchester City berhasil melibas tim tuan rumah Southampton dengan skor 3-1 dalam pertandingan Liga Inggris yang berlangsung di Stadion St Mary, Minggu (31/12/2018).

David Silva membuka keunggulan City pada menit ke-10, melalui gol yang dihasilkan lewat sontekan kaki kiri menuntaskan umpan tarik Bernardo Silva. Southampton lalu menyamakan kedudukan pada menit ke-37, setelah Pierre-Emile Hojbjerg membobol gawang The Citizens dengan sepakan kaki kanan usai merebut bola dari penguasaan Oleksandr Zinchenko.

City kembali unggul pada menit ke-45, setelah pemain sayap The Saints James Ward-Prowse mencetak gol bunuh diri dalam upaya menghalau bola yang diluncurkan Raheem Sterling. Memasuki menit tambahan ketiga babak pertama, Sergio Agüero membawa City unggul 3-1 lewat gol yang dihasilkan melalui sundulan memaksimalkan umpan lambung Zinchenko.

Lima menit sebelum waktu normal usai, Hojbjerg menerima kartu merah karena melakukan tekel dua kaki terhadap Fernandinho. Keunggulan City di kandang Southampton bertahan sampai laga selesai.

Kemenangan yang diraih membawa tim asuhan pelatih Pep Guardiola menempati peringkat dua klasemen dengan perolehan 47 poin dari 20 pertandingan. Sedangkan kekalahan di kandang sendiri membuat Southampton besutan pelatih Ralph Hasenhuttl tetap tertahan di urutan 17 klasemen dengan 15 poin.

 

Related Posts
1 daripada 3,598

Susunan Pemain

Southampton: McCarthy; Bednarek (kk 73’), Stephens, Targett, Ramsay; Romeu (Valery 59’), Lemina (Redmond 45’), Hojbjerg (km 85’); Austin (kk 58’)(Long 68’), Elyounoussi, Ward-Prowse

 

Manchester City: Ederson; Laporte, Kompany (kk 72’), Zinchenko, Danilo (kk 78’); Fernandinho (Walker 86’), David Silva, Bernardo Silva; Aguero (kk 32’)(Gabriel Jesus 73’), Sterling, Mahrez (Sane 84’)

 

Hasil pertandingan Liga Inggris lainnya:

Burnley 2-0 West Ham United

Chris Wood 15′, Dwight Mcneil 34′


Tinggalkan komen