Liverpool Tumbang di Kandang Wolves
Jakartakita.com – Liverpool tumbang dengan skor 1-2 dalam pertandingan babak ketiga Piala FA yang berlangsung di kandang Wolverhampton Wanderers, Stadion Molineux, Selasa (8/1/2019) dini hari WIB.
Wolves unggul pada menit ke-38, melalui gol yang dihasilkan Raul Jimenez. Dalam sebuah serangan balik, Jimenez merangsek masuk kotak penalti Liverpool setelah menerima operan Diogo Jota lalu menyarangkan bola ke gawang The Reds dengan sepakan kaki kanan.
Di awal babak kedua, tepatnya pada menit ke-51, Liverpool dapat menyamakan kedudukan. Divock Origi membobol gawang tim tuan rumah dengan tendangan kaki kiri usai menguasai bola rebound sepakan James Milner yang diblok pemain Wolves.
Empat menit berselang, Wolves kembali unggul berkat gol yang diciptakan Ruben Neves melalui tendangan kaki kanan dari luar kotak penalti Liverpool.
Pada menit ke-69, Liverpool nyaris menyamakan kedudukan. Tendangan bebas Xherdan Shaqiri membuat bola menerpa tiang gawang kiri Wolves. Sampai laga usai, Liverpool tetap tertinggal 1-2.
Susunan Pemain
Wolverhampton Wanderers: Ruddy; Coady, Boly, Bennett; Neves, Dendoncker, Moutinho, Vinagre, Jonny (Doherty 75’); Jota (Cavaleiro 52’), Jimenez (Costa 83’)
Liverpool: Mignolet; Lovren (Ki-Jana Hoever 6’), Fabinho, Moreno, Camacho; Milner (kk 15’), Keita, Jones (Firmino 70’), Shaqiri; Origi, Sturridge (Salah 70’)
Hasil pertandingan lainnya:
La Liga
Celta Vigo 1-2 Athletic Bilbao
Fran Beltran 45’+2′ ; Iker Muniain 19′, Inaki Williams 54′