Take a fresh look at your lifestyle.

Valencia Tantang Barcelona di Final Copa Del Rey

0 2,840

Tiket Pesawat Murah Airy

Jakartakita.com – Valencia dipastikan akan menantang Barcelona di final Copa del Rey musim ini berkat keberhasilan mengalahkan tim tamu Real Betis dengan skor 1-0 dalam pertandingan leg kedua babak semifinal yang berlangsung di Estadio Mestalla, Jumat (1/3/2019) dini hari WIB.

Gol penentu kemenangan El Che dicetak Rodrigo pada menit ke-56. Gol dihasilkan dengan sontekan kaki kiri menyambar bola yang dilambungkan Kevin Gameiro di kotak penalti Betis.

Kemenangan yang diraih membawa tim asuhan pelatih Marcelino Garcia Toral unggul agregat gol akhir 3-2. Dalam pertandingan leg pertama, kedua tim bermain imbang 2-2.

Di partai final yang berlangsung 25 Mei mendatang, Valencia akan menantang juara bertahan empat musim terakhir Barcelona.

Related Posts
1 daripada 3,597

Susunan Pemain

Valencia: Domenech (kk 85’); Roncaglia, Paulista (kk 41’), Gaya, Piccini; Coquelin, Parejo, Guedes, Wass (Soler 75’); Gameiro (Diakhaby 85’), Rodrigo (Cheryshev 68’)

Real Betis: Robles; Bartra, Sidnei (Feddal 84’), Mandi; Guardado (Tello 79’), Carvalho, Francis (Moron 65’), Joaquin (kk 90’+1’), Lo Celso, Canales; Jese


Tinggalkan komen