Take a fresh look at your lifestyle.

Inter Raih Kemenangan 3-1 di Kandang Frosinone

0 2,674

Tiket Pesawat Murah Airy

Jakartakita.com – Inter Milan meraih kemenangan dengan skor 3-1 dalam pertandingan Serie A yang berlangsung di kandang Frosinone, Stadio Benito Stirpe, Senin (15/4/2019) dini hari WIB.

Gol pertama Inter dicetak Radja Nainggolan pada menit ke-19 melalui sundulan menuntaskan umpan silang Danilo D’Ambrosio dari sayap kanan.

Pada menit ke-37, Ivan Perisic menggandakan keunggulan I Nerazzurri lewat eksekusi penalti dengan tendangan kaki kiri yang membuat bola bersarang ke sudut kanan bawah gawang Frosinone.

Penalti diperoleh Inter setelah Milan Skriniar dilanggar Raman Chibsah di kotak penalti Frosinone. Atas perbuatannya, Chibsah diganjar kartu kuning.

Frosinone lalu memperkecil ketertinggalan pada menit ke-61. Francesco Cassata membobol gawang Inter dengan tembakan dari luar kotak penalti.

Memasuki menit tambahan ketiga babak kedua, gol pamungkas laga dicetak Matias Vecino. Gol dihasilkan dengan sepakan kaki kiri memanfaatkan operan Mauro Icardi dalam sebuah serangan balik.

Kemenangan yang diraih membuat tim asuhan pelatih Luciano Spalletti yang menempati peringkat tiga klasemen kini mengoleksi 60 poin dari 32 pertandingan. Sedangkan Frosinone besutan pelatih Marco Baroni tetap bercokol di urutan 19 klasemen dengan 23 poin akibat tumbang di kandang sendiri.

Susunan Pemain

Frosinone: Sportiello; Ariaudo, Capuano, Goldaniga; Valzania (Maiello 82’), Cassata (Ciano 63’(kk 83’)), Chibsah (kk 35’), Beghetto, Paganini (kk 31’); Ciofani, Pinamonti (Dionisi 88’)

Related Posts
1 daripada 3,596

Inter Milan: Handanovic; Skriniar, De Vrij, Asamoah, D’Ambrosio; Nainggolan, Valero (Gagliardini 74’), Vecino (kk 48’); Icardi, Perisic (Balde Diao 70’), Politano (Mario 89’)

Hasil pertandingan Serie A lainnya:

Chievo Verona 1-3 Napoli

Bostjan Cesar 90′ ; Kalidou Koulibaly 15′, 81′, Arkadiusz Milik 64′

Sassuolo 0-0 Parma

Sampdoria 2-0 Genoa

Gregoire Defrel 3′, Fabio Quagliarella 53′ (pen) – Davide Biraschi km 51′

Fiorentina 0-0 Bologna

Torino 1-1 Cagliari

Simone Zaza 52′ – Simone Zaza km 73′ ; Leonardo Pavoletti 75′ – Luca Pellegrini km 82′, Nicolo Barella km 90’+5′


Tinggalkan komen