Take a fresh look at your lifestyle.

Timnas Alami Kekalahan 1-4 di Yordania

0 5,101

Tiket Pesawat Murah Airy

Jakartakita.com – Tim nasional sepakbola Indonesia mengalami kekalahan dengan skor 1-4 saat menjalani pertandingan persahabatan melawan Yordania di Stadion Raja Abdullah, Amman, Selasa (11/6/2019) malam WIB.

Gol pertama Yordania dicetak Baha’ Faisal pada menit ke-23. Gol dihasilkan dengan sepakan kaki kanan menuntaskan umpan lambung Ahmed Samir.

Pada menit ke-42, Ahmed Ersan Mohammad Hamdouni menggandakan keunggulan tim tuan rumah. Setelah merangsek masuk kotak penalti Indonesia, Hamdouni menyarangkan bola ke dalam gawang dengan tendangan kaki kanan.

Related Posts
1 daripada 7,127

Keunggulan Yordania bertambah pada menit ke-63, usai Yousef Al-Rawashdeh mencetak gol lewat tembakan dari luar kotak penalti Indonesia. Gol keempat Yordania lalu dicetak Hamza Al Daradreh pada menit ke-79 melalui tendangan terukur mengunakan kaki kanan.

Memasuki menit ke-86, Indonesia dapat memperkecil ketertinggalan lewat eksekusi penalti Alberto ‘Beto’ Goncalves. Penalti diperoleh Indonesia usai Beto dilanggar kiper Yordania Moataz Yaseen di kotak terlarang.

Susunan Pemain

Timnas Yordania: Amer Shafi (Moataz Yaseen 45’) ; Feras Shelbayeh, Tareq Khattab (Mohammed Abu Zrayq 82’), Yaza Alarab, Ehsan Haddad; Khalil Bani Ateyah (Mohannad Khair Alla 73’), Baha Abdel-Rahman (Yousef Al-Rawashdeh 32’), Moussa Altamari, Ahmed Samir, Ahmed Ersan (Omar Hani 66’); Baha’ Faisal (Hamza Al Daradreh 67’)

Timnas Indonesia: Andritany Ardhiyasa; Yanto Basna (kk 45’+1’), Ahmad Jufriyanto, Hansamu Yama, Ruben Sanadi (Novri Setiawan 45’(kk 90’+1’)); Rizki Pellu, Evan Dimas (Zulfiandi 88’), Rizky Pora (Ricky Fajrin 83’); Riko Simanjuntak (Alberto Goncalves 57’), Dedik Setiawan (Irfan Bachdim 78’), Ramdani Lestaluhu (Andik Vermansyah 45’+2’)

Tinggalkan komen