Take a fresh look at your lifestyle.

Tundukkan Myanmar Lewat Perpanjangan Waktu, Timnas U-23 Melaju ke Final

0 3,330

Tiket Pesawat Murah Airy

Jakartakita.com – Tim nasional sepakbola U-23 Indonesia berhasil menundukkan timnas U-23 Myanmar lewat perpanjangan waktu dalam pertandingan semifinal SEA Games 2019 yang berlangsung di Stadion Rizal Memorial, Manila, Filipina, Sabtu (7/12/2019) pertang WIB.

Evan Dimas Darmono membawa timnas U-23 unggul pada menit ke-57 lewat gol yang dicetak melalui sepakan kaki kanan menuntaskan operan Egy Maulana Vikri.

Pada menit ke-70, Egy menggandakan keunggulan tim Garuda Muda. Gol dihasilkan dengan sundulan memaksimalkan tendangan bebas Bagas Adi Nugroho.

Pada menit ke-79, Myanmar dapat memperkecil ketertinggalan. Aung Kaung Mann membobol gawang timnas U-23 dengan tendangan kaki kanan menuntaskan operan Lwin Moe Aung dalam sebuah serangan balik.

Dua menit berselang, gol penyama kedudukan bagi Myanmar ditorehkan Win Naing Tun. Setelah menguasai bola yang gagal dikuasai dengan baik kiper Nadeo Argawinata, Win menyarangkan bola ke gawang timnas U-23 dengan sontekan kaki kiri.

Related Posts
1 daripada 7,124

Kedudukan imbang 2-2 bertahan sampai waktu normal usai, sehingga laga dilanjutkan ke perpanjangan waktu.

Pada menit ke-101, Osvaldo Haay membawa timnas U-23 kembali unggul melalui gol yang dicetak lewat sontekan kaki kiri menuntaskan umpan Asnawi Mangkualam Bahar. Gol ini merupakan gol kedelapan Osvaldo yang merupakan top skor sementara di ajang SEA Games 2019.

Pada menit ke-113, Evan Dimas mencetak gol keduanya dalam laga dengan sontekan kaki kanan memaksimalkan umpan tarik Sani Rizki Fauzi. Keunggulan 4-2 timnas U-23 menjadi skor akhir pertandingan, memastikan tim asuhan pelatih Indra Sjarif lolos ke partai perebutan medali emas yang berlangsung di Stadion Rizal Memorial pada 10 Desember mendatang.

Susunan Pemain

Timnas U-23 Indonesia: 12-Nadeo Arga Winata; 14-Asnawi Mangkualam Bahar, 2-Andy Setyo Nugroho, 5-Bagas Adi Nugroho, 11-Firza Andika (Alekvan Dodi Djin 100′); 7-Zulfiandi (Rachmat Irianto 98′), 6-Evan Dimas Darmono, 15-Saddil Ramdani, 20-Osvaldo Haay, 10-Egy Maulana Vikri (Witan Sulaeman 104′); 9-Muhammad Rafli (Sani Rizki Fauzi 45′)

Timnas U-23 Myanmar: 18-Sann Sat Naing; 2-Win Moe Kyaw, 5-Ye Yint Aung, 3-Ye Min Thu, 12-Aung Wunna Soe; 6-Hilaing Bo Do, 8-Myat Kaung Khant, 15-Aung Naing Win, 19-Htet Phyoe Wai, 20-Nay Moe Naing, 7-Lwin Moe Aung

Tinggalkan komen