Take a fresh look at your lifestyle.

Muenchen Tumbang di Borussia Park

0 1,399

Tiket Pesawat Murah Airy

Jakartakita.com – Bayern Muenchen tumbang dengan skor 1-2 di kandang Borussia Monchengladbach, Borussia Park, dalam pertandingan Bundesliga yang berlangsung Sabtu (7/12/2019).

Muenchen sebetulnya unggul terlebih dahulu dalam pertandingan ini, lewat gol yang dicetak Ivan Perisic pada menit ke-49 melalui sepakan kaki kiri memaksimalkan operan Thomas Muller.

Pada menit ke-60, Gladbach menyamakan kedudukan. Ramy Bensebaini membobol gawang Muenchen dengan sundulan memanfaatkan sepak pojok Jonas Hofmann.

Memasuki menit ke-90, Marcus Thuram dilanggar Javi Martinez di kotak penalti Muenchen. Akibat perbuatannya, Martinez diganjar kartu merah dari kartu kuning kedua.

Bensebaini maju sebagai eksekutor penalti dan dapat menyarangkan bola ke pojok kiri bawah gawang Muenchen dengan sepakan kaki kiri pada menit tambahan kedua.

Kekalahan yang diderita membuat The Bavarians yang ditangani pelatih Hans-Dieter Flick tertahan di urutan tujuh klasemen dengan mengoleksi 24 poin dari 14 laga. Sedangkan Gladbach yang diarsiteki pelatih Marco Rose makin mantap memuncaki klasemen berkat kemenangan yang diraih, dengan perolehan 31 poin.

Susunan Pemain

Borussia Monchengladbach: Sommer; Bensebaini, Elvedi, Ginter, Lainer; Zakaria (kk 88’), Hofmann (kk 66’), Benes (kk 6’)(Embolo 58’), Stindl (Raffael 85’); Thuram, Plea (Herrmann 64’)

Bayern Muenchen: Neuer; Davies, Alaba, Boateng (kk 62’)(Martinez 68’(kk 82’, 90’, km 90’)), Kimmich; Tolisso (Perisic 20’), Thiago (kk 90’+2’), Coman, Goretzka, Muller; Lewandowski (kk 86’)

Related Posts
1 daripada 3,597

Hasil pertandingan Bundesliga lainnya:

Bayer Leverkusen 2-1 Schalke 04

Lucas Alario 15′, 81′ ; Benito Raman 82′

SC Freiburg 1-0 VfL Wolfsburg

Jonathan Schmid 85′

RB Leipzig 3-1 TSG Hoffenheim

Timo Werner 11′, 52′ (pen), Marcel Sabitzer 83′ ; Ermin Bicakcic 89′

FC Augsburg 2-1 Mainz

Marco Richter 41′, Florian Niederlechner 65′ (pen) ; Levin Oztunali 15′

Borussia Dortmund 5-0 Fortuna Dusseldorf

Marco Reus 42′, 70′, Thorgan Hazard 58′, Jadon Sancho 63′, 74′


Tinggalkan komen